China rebut empat gelar

Minggu, 18 November 2012 - 15:12 WIB
China rebut empat gelar
China rebut empat gelar
A A A
Sindonews.com - China mendominasi perolehan gelar pada turnamen China Superserier Premier 2012. Pada partai final, Minggu (18/11), China mendapatkan empat gelar.

Gelar pertama dirah oleh pasangan ganda campuran mereka, Xu Chen/Ma Jin. Unggulan pertama ini mengalahkan pasangan Malaysia, Peng Soon Chan/Liu Ying Goh, 21-15, 21-17. Li Xuerui menambah gelar China setelah di final tunggal putri mengalahkan wakil Thailand, Ratchanik Intanon. Unggulan kedua tersebut menang 21-12, 21-9.

Tak mau ketinggalan, pasangan ganda putri Wang Xioli/Yu Yang juga mempersembahkan gelar untuk China. Gelar ini diraih setelah lawan mereka, Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna mundur pada set kedua saat kedudukan 14-7. Pada set pertama, Wang/Yu menang 21-19.

Saat berita ini diturunkan, partai final ganda putra dan tunggal putra masih berlangsung. Namun, China dipastikan mendapatkan gelar di tunggal putra setelah terjadi all China final yang mempertemukan Chen Long dan Wang Zhengming. Sementara pada final ganda putra bertemu pasangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen dengan pasangan Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6539 seconds (0.1#10.140)