Cetak Gol Perdana di Liverpool, Luis Diaz Ditantang Ikuti Jejak Salah

Minggu, 20 Februari 2022 - 18:01 WIB
loading...
Cetak Gol Perdana di...
Cetak Gol Perdana di Liverpool, Luis Diaz Ditantang Ikuti Jejak Salah. Foto: Reuters/Peter Powell
A A A
LIVERPOOL - Luis Diaz baru saja mencetak gol debutnya bersama Liverpool . Juergen Klopp yang senang bukan main pun langsung menantangnya untuk mengikuti jejak Mohamed Salah.

Gol tersebut diciptakan dalam kemenangan atas Norwich City dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022 , Sabtu (20/2/2022) malam WIB. Gol Luiz Diaz (81') menjadi penutup keran gol dari Sadio Mane (64'), dan Mohamed Salah (67').



Jurgen Klopp pun sangat sangat senang dengan gol debut milik penyerang anyarnya. Diaz hanya membutuhkan dua penampilan untuk mencetak gol perdananya. Namun, tantangan langsung didapatkannya.

Arsitek asal Jerman yang senang akan gol perdananya itu langsung menyuruhnya mengikuti jejak Mohamed Salah . Mengingat, Salah yang turut berpartisipasi dalam kemenangan itu membuatnya menggenapkan kemasan gol menjadi 150 bersama The Reds.

"Jika Luis bisa menggunakan gol pertamanya di laga debutnya (vs Watford), itu akan keren! Dia mungkin mencetak 149 gol lagi (seperti Salah). Benar-benar istimewa," kata Klopp usai laga dikutip dari Liverpoolecho, Minggu (20/2/2022).

Kembali ke jalannya pertandingan, eks penyerang FC Porto itu memang mendapat jatah bermain sejak menit pertama. Dia dipasangkan sebagai trio bersama Mane dan Salah. Mengingat, Roberto Firmino dan Diogo Jota tak begitu bugar.

Modal bagus pun sudah dikantongi untuk Luis Diaz guna mengarungi kerasnya kompetisi di Tanah Inggris. Aksi cemerlangnya dibutuhkan The Reds yang sedang berambisi mengejar Manchester City di puncak klasemen.

Sekadar informasi, asa juara tersebut masih bisa digapai. Manchester City baru saja ditaklukkan Tottenham Hotspurs di hari yang sama. Dan saat ini The Reds hanya terpaut enam poin dan mengantongi satu tabungan pertandingan.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
10 Pemain Sepak Bola...
10 Pemain Sepak Bola yang Bikin Dunia Terharu dengan Kebaikan Hatinya
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025: Barcelona, Liverpool, dan Inter Curi Kemenangan!
Hasil PSG vs Liverpool...
Hasil PSG vs Liverpool 0-1: Harvey Elliot Jadi Penentu Kemenangan!
Link Streaming PSG vs...
Link Streaming PSG vs Liverpool UEFA Champions League di VISION+
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Mo Salah Raja Liga Inggris...
Mo Salah Raja Liga Inggris Musim Ini? 8 Rekor Legenda Sudah Dilibas!
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
51 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Moh Salah Cetak Rekor...
Moh Salah Cetak Rekor di Laga Perdana Liga Inggris 2024/2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved