Hasil Persija vs Borneo FC: Kartu Merah Nodai Kekalahan Macan Kemayoran

Kamis, 10 Maret 2022 - 22:58 WIB
loading...
Hasil Persija vs Borneo...
Hasil Persija vs Borneo FC: Kartu Merah Nodai Kekalahan Macan Kemayoran. Foto: IST
A A A
GIANYAR - Borneo FC berhasil bungkam Persija Jakarta dengan skor tipis 2-1. Pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2021/2022 itu berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (10/3/2022) malam WIB.

Tim berjuluk Pesut Etam itu berhasil menang lewat gol yang dicetak Wahyudi Hamisi (12’) dan Jonathan Bustos (55’). Sementara gol Persija dicetak oleh Syahrian Abimanyu di menit ke-20. Namun sialnya, Abimanyu diusir wasit usai mendapat kartu kuning kedua di menit ke-70.



Borneo FC tampil lebih mendominasi dibanding Persija sejak awal laga. Tim besutan Fakhri Husaini itu beberapa kali mampu menciptakan ancaman namun masih belum ada yang bisa dikonversikan menjadi gol.

Hingga akhirnya Borneo FC bisa menjebol gawang Persija di menit ke-12. Berawal dari sepak pojok yang dieksekusi Kei Hirose, tandukan keras Wahyudi Hamisi sukses menjebol gawang yang dijaga Andritany Ardhiyasa. Borneo FC pun unggul 1-0.

Setelah itu, Persija mencoba untuk merespon gol tersebut. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu kerap kali melakukan serangan dari sektor sayap mereka dengan umpan-umpan silang.

Skuad Macan Kemayoran pun sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-20. Tendangan roket yang dilesatkan Syahrian Abimanyu tak bisa ditepis oleh kiper Borneo FC.

Memasuki lima menit akhir, tempo permainan kedua tim masih tinggi namun belum ada yang bisa mencetak gol. Jual beli serangan benar-benar disajikan kedua kesebelasan pada laga kali ini. Hingga peluit panjang dibunyikan, Persija dan Borneo FC bermain imbang 1-1 di babak pertama.

Di babak kedua ini, baik Persija dan Borneo FC masih belum menurunkan tempo permainannya. Kedua kesebelasan itu beberapa kali juga mendapatkan peluangnya.

Hingga akhirnya, Borneo FC berhasil mencetak gol keunggulannya lewat serangan balik cepat di menit ke-55. Adalah Jonathan Bustos yang sukses menjebol gawang Persija setelah mampu memanfaatkan umpan silang Wawan Febrianto.

Kemudian di menit ke-65, Persija mendapat peluang emasnya melalui Taufik Hidayat. Namun sayang tendangan yang dia lesatkan masih mampu ditepis oleh kiper Borneo FC.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
JIS Resmi Jadi Kandang...
JIS Resmi Jadi Kandang Persija Jakarta
Daftar Juara Liga Indonesia...
Daftar Juara Liga Indonesia sejak 1994/1995, Klub Mana Jadi Raja Sejati?
Daftar Tim yang Promosi...
Daftar Tim yang Promosi dan Terancam Degradasi di Liga 1
Rekomendasi
Aturan Kecantikan yang...
Aturan Kecantikan yang Tak Boleh Dilanggar Wanita Kerajaan, Penampilan Kate dan Markle Tuai Sorotan
5 Ayat Al Quran dan...
5 Ayat Al Qur'an dan Hadis Tentang Malam Nuzulul Qur'an
Ruang Kelas Masa Depan...
Ruang Kelas Masa Depan Google Dorong Ekosistem Pembelajaran Berbasis Digital
Berita Terkini
Ini Jadwal Match Bundesliga...
Ini Jadwal Match Bundesliga Pekan 26, Nonton di VISION+ Link di Sini
1 jam yang lalu
Thom Haye Soal Timnas...
Thom Haye Soal Timnas Indonesia vs Australia: Leg 1 Seimbang, Leg 2 Akan Berat
1 jam yang lalu
Jadwal Final All England...
Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Harapan Gelar Indonesia!
2 jam yang lalu
Momen Kontroversial...
Momen Kontroversial Nick Ball Tendang TJ Doheny di Ronde Pertama
2 jam yang lalu
Final All England 2025:...
Final All England 2025: Leo/Bagas Bentrok Kim Won-ho/Seo Seung-jae
3 jam yang lalu
Hasil Tinju Dunia: Nick...
Hasil Tinju Dunia: Nick Ball Pertahankan Sabuk WBA usai Hentikan TJ Doheny
3 jam yang lalu
Infografis
Aturan Khusus Pertarungan...
Aturan Khusus Pertarungan Tinju Mike Tyson vs Jake Paul
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved