Jadwal Lengkap Pertandingan NBA 2021/2022, Selasa (29/3/2022) WIB: Laga Sulit Warriors

Selasa, 29 Maret 2022 - 02:02 WIB
loading...
Jadwal Lengkap Pertandingan...
Duel dua tim papan atas Memphis Grizzlies versus Golden State Warriors layak dinanti/Foto/Twitter
A A A
MEMPHIS - Pekan ke-24 Liga Basket NBA 2021/2022 , Senin (21/3/2022) malam waktu Amerika Serikat atau Selasa (22/3/2022) pagi WIB memanggungkan sembilan laga seru. Duel dua tim papan atas Memphis Grizzlies versus Golden State Warriors layak dinanti.

Memphis Grizzlies telah lolos ke fase playoff setelah bertengger di peringkat 2 klasemen sementara Wilayah Barat dengan torehan menang-kalah 52-23. Sedangkan Warriors (48-27) di peringkat 3. Bagi Warriors yang tertinggal empat pertandingan dari Grizzlies, kemenangan akan memangkas jarak mereka.



Tapi, sulit bagi Warriors untuk menundukkan Grizzlies yang tampil di depan publik sendiri, FedExForum, Memphis. Ini merupakan pertemuan keempat kedua tim di musim reguler 2021/2022. Apalagi di tiga pertemuan sebelumnya musim ini, Grizzlies unggul 2-1.

Di tiga pertandingan itu, Stephen Curry dan Ja Morant memimpin tim masing-masing dalam mencetak angka. Tapi, dalam laga nanti, kedua point guard All-Star itu absen lantaran masih pemulihan cedera.



Pelatih Warriors Steve Kerr kemungkinan besar akan mengistirahatkan Klay Thompson, Draymond Green, dan Otto Porter Jr melawan Memphis Grizzlies. Kerr memprioritaskan kesehatan veteran mereka daripada mengejar kemenangan tambahan untuk menutup musim reguler ini. Warriors memilih realistis, dengan berharap bintang-bintang mereka bugar saat playoff.

Performa Warriors juga tengah menurun dengan menelan dua kekalahan beruntun, atau lima kekalahan dari enam laga terakhir. Warriors dibungkam Washington Wizard 115–123, pada laga terakhirnya, Minggu (28/3/2022). Dengan torehan menang-kalah 48-27, Warriors hanya unggul 2,5 game di atas Utah Jazz dan Dallas Mavericks yang mengejar unggulan (seed) ke-3.

Sementara Grizzlies saat ini duduk di tempat kedua Wilayah Barat dan telah memenangkan sembilan dari 10 pertandingan terakhir mereka. Point guard All-Star Ja Morant, pencetak angka terbanyak tim, namun dia absen pada laga nanti akibat cedera lutut.

Guard De'Anthony Melton mencetak poin tertinggi Grizzlies 24 poin dari bangku cadangan dalam kemenangan 127-102 Memphis atas Milwaukee Bucks pada Sabtu malam. Tyus Jones, yang menggantikan Morant, menambah 13 poin dan 10 assist, yang ketiga kalinya dalam enam pertandingan terakhir mencatatkan assist dua digit. Grizzlies menempati peringkat pertama di NBA dalam rebound ofensif per game dan blok, dipimpin oleh Steven Adams, Jaren Jackson Jr dan Brandon Clarke.

Jadwal lengkap pertandingan NBA 2021/2022, Selasa (22/3/2022) WIB

06.00 WIB Charlotte Hornets vs Denver Nuggets
06.00 WIB Cleveland Cavaliers vs Orlando Magic
06.00 WIB Indiana Pacers vs Atlanta Hawks
06.30 WIB Miami Heat vs Sacramento Kings
06.30 WIB New York Knicks vs Chicago Bulls
06.30 WIB Toronto Raptors vs Boston Celtics
07.00 WIB Houston Rockets vs San Antonio Spurs
07.00 WIB Memphis Grizzlies vs Golden State Warriors
09.00 WIB Portland Trail Blazers vs Oklahoma City Thunder
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1268 seconds (0.1#10.140)