Drawing Piala Dunia 2022, Belanda Dapat Lawan Enteng, Louis van Gaal Resah Buta Kekuatan Lawan
loading...
A
A
A
DOHA - Belanda telah mengetahui siapa yang harus dihadapi selama penyisihan grup Piala Dunia 2022 . Pelatih Louis van Gaal mengaku resah karena masih buta kekuatan lawan.
De Oranje –julukan Belanda- tergabung dalam Grup A di Piala Dunia 2022. Mereka ditemani tuan rumah, Qatar (Asia), Senegal (Afrika) dan Ekuador (Amerika Selatan).
Undian ini sebenarnya bisa dibilang cukup menguntungkan bagi Belanda. Sebab, sepintas kualitas ketiga lawan berada cukup jauh di bawah salah satu raksasa Eropa itu.
Namun, Van Gaal malah gelisah. Dia bingung apakah harus bersyukur atau meratap. Dia mengaku belum mengetahui kekuatan lawan yang bakal dihadapi pasukannya.
"Saya tidak tahu apakah ini undian yang bagus. Saya tidak tahu banyak tentang negara-negara ini (musuh Belanda),” kata Van Gaal dilansir dari Mirror.
“Saya hanya telah berlibur di Senegal dua tahun lalu. Saya belum pernah ke Ekuador dan saya belum pernah melihat Qatar bermain,” imbuh mantan pelatih Manchester United itu.
Namun, melihat komposisi tim, Negeri Kincir Angin diyakini bakal dengan mudah lolos ke fase gugur. Terlebih, Van Gaal punya pengalaman membawa Belanda menduduki peringkat tiga pada Piala Dunia 2014.
Belanda akan menghadapi Senegal pada laga pertama Grup A. Ini bakal mempertemukan dua bintang Liverpool, Virgil Van Dijk dan Sadio Mane. Setelah itu mereka akan bentrok Ekuador dan Qatar.
De Oranje –julukan Belanda- tergabung dalam Grup A di Piala Dunia 2022. Mereka ditemani tuan rumah, Qatar (Asia), Senegal (Afrika) dan Ekuador (Amerika Selatan).
Undian ini sebenarnya bisa dibilang cukup menguntungkan bagi Belanda. Sebab, sepintas kualitas ketiga lawan berada cukup jauh di bawah salah satu raksasa Eropa itu.
Namun, Van Gaal malah gelisah. Dia bingung apakah harus bersyukur atau meratap. Dia mengaku belum mengetahui kekuatan lawan yang bakal dihadapi pasukannya.
"Saya tidak tahu apakah ini undian yang bagus. Saya tidak tahu banyak tentang negara-negara ini (musuh Belanda),” kata Van Gaal dilansir dari Mirror.
“Saya hanya telah berlibur di Senegal dua tahun lalu. Saya belum pernah ke Ekuador dan saya belum pernah melihat Qatar bermain,” imbuh mantan pelatih Manchester United itu.
Namun, melihat komposisi tim, Negeri Kincir Angin diyakini bakal dengan mudah lolos ke fase gugur. Terlebih, Van Gaal punya pengalaman membawa Belanda menduduki peringkat tiga pada Piala Dunia 2014.
Belanda akan menghadapi Senegal pada laga pertama Grup A. Ini bakal mempertemukan dua bintang Liverpool, Virgil Van Dijk dan Sadio Mane. Setelah itu mereka akan bentrok Ekuador dan Qatar.
(mirz)