Chelsea Dihancurkan Brentford 1-4, Thomas Tuchel Salahkan Laga Internasional

Minggu, 03 April 2022 - 07:30 WIB
loading...
Chelsea Dihancurkan...
Chelsea mendapat malu di depan fans setia lantaran dibantai Brentford 1-4 pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022. Thomas Tuchel lalu menyalahkan jeda Internasional. Foto: Reuters/Paul Childs
A A A
LONDON - Chelsea mendapat malu di depan fans setia lantaran dibantai Brentford 1-4 pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022. Pelatih Thomas Tuchel berkilah jeda Internasional sebagai penyebab rontoknya The Blues.



Tampil di Stamford Bridge, Sabtu (2/4/2022), Chelsea kesulitan mencetak gol sepanjang babak pertama. Tuan rumah baru bisa memecah kebuntuan dan sempat unggul 1-0 pada memit ke-48 lewat gol Antonio Rudiger.

Namun, euforia tuan ruah malah berubah menjadi kisah horor. Tidak berselang lama, mereka kebobolan tiga gol dalam tempo 10 menit. Brace Vitaly Janelt (50 dan 60) dan Christian Eriksen (54) membuat Brentford balik memimpin 3-1.

Penderitaan Chelsea makin lengkap lantaran Yoane Wissa (87’) mengunci kemenangan The Bees menjadi 4-1. Kekalahan memalukan ini membuat Tuchel meradang dan mengkritik performa pasukannya.

Namun, juru taktik asal Jerman itu beralasan petaka ini terjadi karena persiapan Chelsea terganggu jeda Internasional yang panjang, mulai 21-29 Maret 2022. Tuchel mengatakan pasukannya sudah kelelahan secara fisik dan mental saat kembali ke klub.

“Itu adalah awal yang sulit, yang bukan pertama kalinya seperti itu setelah jeda internasional. Kami butuh beberapa saat untuk menemukan ritme kami dan menemukan kontrol penuh,” kilah Tuchel.

Tuchel menyebut perfoma Chelsea menurun akibat kelelahan fisik dan mental usai jeda Internasional. Ini menyebabkan organisasi permainan di lapangan tidak berjalan dengan baik.

“Kami kekurangan energi dan kami tidak melakukan hal-hal yang biasanya membuat kami kuat. Kami terlihat lelah, lelah fisik dan mental,” jelasnya, dikutip dari laman resmi Chelsea.

“Ini adalah tantangan besar untuk bermain setelah jeda internasional. Tetapi, Anda harus mendapatkan hasil yang tepat sebagai favorit dan berada di kandang. Kami tidak melakukannya dengan cukup baik hari ini,” pungkas Tuchel.



Klub London Barat itu punya kesempatan mengobati luka saat bentrok Southampton di Liga Inggris. Duel itu akan berlangsung di St Mary’s Stadium, Sabtu (9/4/2022).
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Mo Salah Raja Liga Inggris...
Mo Salah Raja Liga Inggris Musim Ini? 8 Rekor Legenda Sudah Dilibas!
Liverpool Cium Aroma...
Liverpool Cium Aroma Trofi usai Bungkam Manchester City, Arne Slot: Gelar Belum di Tangan
Liverpool Dekati Gelar...
Liverpool Dekati Gelar Liga Inggris usai Hancurkan Manchester City
Hasil Lengkap Liga Inggris:...
Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea dan Arsenal Tumbang, MU Selamat dari Kekalahan
Mohamed Salah Lampaui...
Mohamed Salah Lampaui Rekor Gol Cristiano Ronaldo di Liga Inggris dalam Jumlah Pertandingan Lebih Sedikit!
Berakhir Ricuh, Liverpool...
Berakhir Ricuh, Liverpool Ditahan Imbang Everton Lewat Drama 4 Gol
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
6 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
54 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
4 Negara yang Punyai...
4 Negara yang Punyai Tank Leopard 1, Ada yang Dikirim ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved