Aji Santoso Benarkan Persebaya Surabaya Sudah Dapat 2 Pemain Asing

Senin, 11 April 2022 - 08:00 WIB
loading...
Aji Santoso Benarkan...
Aji Santoso membenarkan Persebaya Surabaya sudah mencapai kata sepakat dari dua pemain asing. Pelatih berusia 52 tahun itu menyebut mereka dari Eropa. Foto: LIB
A A A
SURABAYA - Aji Santoso membenarkan Persebaya Surabaya sudah mencapai kata sepakat dari dua pemain asing. Pelatih berusia 52 tahun itu lalu memberi kisi-kisi siapa yang akan didatangkan Bajul Ijo.



Persebaya telah melepas empat pemain asingnya seusai Liga 1 2021/2022. Mereka adalah Taisei Marukawa, Bruno Moreira, Arsenio Valpoort dan Alie Sesay.

Artinya, Persebaya harus memburu pemain baru untuk mengisi slot kuota pemain asing. Mereka kini tengah gencar memburu legiun impor untuk mempersiapkan Liga 1 musim depan.

Aji menyebut Persebaya sudah mencapai kata sepakat untuk mendatangkan dua pemain asing. Dia membocorkan mereka didatangkan dari Eropa.

“Perihal kekurangan pemain asing, dua sudah kami dapatkan, dan kurang satu lagi, tinggal menunggu kedatangannya. Karena si pemain masih bermain di Eropa, tinggal satu lagi, yakni striker yang belum saya dapatkan,” jelas Aji.

Aji juga menyebut dua pemain tersebut bukanlah anggota lini depan. Tapi, dia tidak menampik Persebaya masih mencari satu penyerang asing.

“Saya tidak memandang dari Jepang, Korea atau manapun. Saya tidak masalah, yang terpenting mereka masuk kriteria saya. Siapapun yang bermain di Persebaya tidak akan mengubah cara bermain Persebaya,” tambahnya.

Namun, Aji masih enggan membocorkan lebih lanjut dari negara mana atau bermain di kompetisi apa pemain asing itu. Dia hanya meminta publik agar bersabar menunggu rilis resmi dari pihak klub.

“Kami bersama manajemen sudah melangkah. Saya tidak mau gembar-gembor, yang jelas kami sudah melangkah,” ujarnya, dilaman resmi LIB.



Sejauh ini, slot pemain asing Persebaya baru diisi bek asal Brasil, Leo Lelis. Pemain berusia 28 tahun itu didatangkan dari Persiraja Banda Aceh.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Persebaya Bocorkan Ernando...
Persebaya Bocorkan Ernando Ari Dipanggil Timnas Indonesia untuk Hadapi Australia dan Bahrain
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
Kakak Marselino Ferdinan...
Kakak Marselino Ferdinan Kenang Jasa Bejo Sugiantoro
Pesan Menyentuh Djanur...
Pesan Menyentuh Djanur untuk Rachmat Irianto Sepeninggal Bejo Sugiantoro
Rekomendasi
9 Kombes Digeser Jenderal...
9 Kombes Digeser Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke Lemdiklat Polri pada Mutasi Maret 2025
Revisi UU TNI Dibahas...
Revisi UU TNI Dibahas di Hotel Mewah, Panja Ungkap Perdebatan Sengit soal Usia Pensiun Prajurit
Profil dan Biodata Adrian...
Profil dan Biodata Adrian Maulana, Artis yang Banting Setir Jadi Ahli Finansial
Berita Terkini
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
26 menit yang lalu
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
2 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
3 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
7 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
11 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Hubungan Amerika...
3 Fakta Hubungan Amerika Serikat dan Ukraina Sudah Memburuk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved