Kena Serangan Jantung, Satu Fans Liverpool Tewas di Anfield

Kamis, 14 April 2022 - 20:32 WIB
loading...
Kena Serangan Jantung,...
Peristiwa tragis terjadi saat Liverpool menjamu Benfica pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021/2022. Satu fans The Reds diberitakan meninggal dunia. Foto: Web
A A A
LIVERPOOL - Peristiwa tragis terjadi saat Liverpool menjamu Benfica pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021/2022. Satu fans The Reds diberitakan meninggal dunia ketika berada di Stadion Anfield.



Liverpool lalu membeberkan kronologis bagaimana suporter itu wafat. Disebutkan, seseorang yang tak disebutkan identitasnya tewas jelang kick-off.

Suporter yang ingin mendukung Mohamed Salah dkk itu dilaporkan meninggal tepat sebelum pertandingan dimulai, Kamis (14/4/2022). Namun, Liverpool menegaskan suporter itu sempat mendapatkan pertolongan pertama.

Tim medis datang untuk menyelamatkan nyawanya. Namun sayang, kondisinya tak tertolong. Besar kemungkinan korban mengalami serangan jantung. Namun, Liverpool enggan memberikan rinciannya.

"Dengan sangat menyesal Liverpool Football Club dapat mengkonfirmasi bahwa seorang pendukung yang sakit menjelang pertandingan tadi malam melawan Benfica," tulis pernyataan Liverpool di situs resmi klub.

"Pertama dan terutama, belasungkawa dan pemikiran semua orang di klub bersama keluarga pendukung, orang yang dicintai, dan temannya," tambah Liverpool.

Di sisi lain, manajemen Liverpool turut mengucapkan terima kasih kepada tim medis yang dengan sigap memberikan pertolongan pertama kepada suporter itu. Mereka sudah berjuang dengan maksimal meski tak bisa menyelamatkan nyawanya.



"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada layanan darurat atas upaya heroik mereka dalam memberikan perawatan darurat, pelayan dan semua pendukung di sekitar insiden atas bantuan mereka," tutup pernyataan Liverpool.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3047 seconds (0.1#10.140)