Paul Pogba Geram, Kaki Harry Maguire Mendarat di Kepala

Minggu, 17 April 2022 - 02:30 WIB
loading...
Paul Pogba Geram, Kaki...
Paul Pogba menjadi pembicaran warga net setelah mengalami kejadian tak mengenakkan dengan rekan setimya, Harry Maguire/foto/Twitter
A A A
MANCHESTER - Gelandang Manchester United Paul Pogba menjadi pembicaran warga net setelah mengalami kejadian tak mengenakkan dengan rekan setimya, Harry Maguire . Kaki Maguire tidak sengaja naik ke kepala Pogba dalam momen perebutan bola saat Man United menang atas Norwich City dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022.

Man United unggul atas Norwich 3-2 di Stadion Old Trafford, Sabtu (16/4/2022) malam. Tiga gol kemenangan Man United itu diborong oleh Ronaldo (7’, 32’, dan 76’). Sementara gol Norwich disumbang oleh Kieran Dowell (45+1’) dan Teemu Pukki (52’).



Meski begitu, terdapat momen yang sangat menyita perhatian pada jalannya pertandingan tersebut, yaitu ketika kaki Maguire dengan tidak sengaja mengenai telak kepala Pogba.

Kejadian itu terjadi di menit ke-61 saat Man United mendapat tendangan sepak pojok. Saat itu, posisi Maguire berada tepat di depan Pogba.



Saat bola melambung di udara, Maguire mencoba untuk menyundul bola tersebut. Akan tetapi dirinya tidak dapat menggapai bola itu, malahan justru kakinya menendang kepala Pogba dengan sangat telak yang sedang berdiri di belakangnya.

Setelah itu, Pogba terlihat sangat kesal karena ulah dari rekan setimnya itu. Pemain berpaspor Prancis itu memukul rumput berkali-kali dengan tangannya. Cristiano Ronaldo yang melihatnya berusaha untuk menenangkan Pogba.

Atas insiden tersebut, Pogba pun juga sempat dicek kondisinya oleh tim medis Man United. Hingga akhirnya, gelandang berusia 29 tahun itu digantikan oleh Juan Mata di menit ke-74.

Terlepas dari nasib sial yang menimpa Pogba, hasil kemenangan tersebut membuat Man United berhasil memperbaiki posisinya di klasemen sementara Liga Inggris 2021/2022. Saat ini, The Red Devils berada di urutan lima dengan koleksi 54 poin. "Kemenangan yang sangat penting bagi kita semua," kicau Pogba dalam akun Twitter terverifikasi miliknya.

Pasukan Ralf Rangnick itu memepet ketat Tottenham Hotspur yang berada di posisi empat. Man United hanya memiliki selisih tiga poin saja dari tim asal London tersebut.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Streaming Man United...
Streaming Man United vs Real Sociedad di UEFA Europa League 2024/25 di VISION+
Kisah Noussair Mazraoui...
Kisah Noussair Mazraoui yang Berbuka Puasa di Old Trafford: Saat Iman dan Sepak Bola Berpadu
Daftar 10 Klub dengan...
Daftar 10 Klub dengan Pengeluaran Gaji Pemain Tertinggi: Al-Nassr Kalahkan Raksasa Eropa
Hasil Drawing 16 Besar...
Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa 2024-2025: Man United vs Real Sociedad
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace
Perbandingan Statistik...
Perbandingan Statistik Altay Bayindir vs Andre Onana di Manchester United
8 Tim Lolos ke Babak...
8 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Liga Europa 2024/2025
Jadwal dan Link Matchday...
Jadwal dan Link Matchday 8 Liga Europa 2024/2025: Jalan Panjang Menuju Puncak!
Daftar Tim Lolos ke...
Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Liga Europa 2024-2025: Nasib Manchester United Gimana?
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
42 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved