Jelang Chelsea vs Crystal Palace, Tuchel blak-blakan The Blues Terluka

Minggu, 17 April 2022 - 18:01 WIB
loading...
Jelang Chelsea vs Crystal...
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. Foto: Reuters/Paul Childs
A A A
LONDON - Chelsea akan berhadapan dengan Crystal Palace di semifinal Piala FA 2021-2022 . Pertandingan akan berlangsung di Stadion Wembley, London, Minggu (17/4/2022) pukul 22.30 WIB.

Menjelang pertandingan, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengakui jika timnya belum dalam keadaan ideal. Mereka masih terguncang setelah disingkirkan Real Madrid dari Liga Champions .



“Keyakinan kami masih belum bisa ditentukan. Performa kami sudah bagus dan bertahan seperti ini. Namun, masih terasa perasaan tak enak di mulut,” kata Tuchel di laman resmi klub.

“Kami merasa tim ini bisa menjadi salah satu dari empat tim ke semifinal. Rasanya aneh. Kami memiliki tugas berat menghadapi Real Madrid dan menang dengan minimal dua gol,” ujarnya.

Walau demikian, Tuchel menganggap laga kontra Palace menjadi momentum yang tepat. Apalagi setelah mereka meraih dua kemenangan, setelah sebelumnya sempat menelan dua kekalahan.

“Kami bangkit, setelah dua performa dan hasil melawan Brentford serta leg pertama. Setelah itu, kami memenangkan dua laga, dan pertandingan penting di Wembley sangat bagus,” ujarnya.

Pemenang pada laga ini akan bentrok melawan Liverpool di partai final Piala FA 2021/2022. Liverpool lebih dulu lolos ke laga puncak setelah mengalahkan Manchester City dengan skor 3-2.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1122 seconds (0.1#10.140)