Pelatih Barcelona U-18 Ingin Pemain Nikmati Proses Menuju Tangga Juara IYC 2021

Minggu, 17 April 2022 - 19:57 WIB
loading...
Pelatih Barcelona U-18...
Barcelona U-18 menjadi tim pertama yang memastikan lolos ke final International Youth Championship (IYC) 2021. Meski demikian, pelatih Iban Javier mengaku targetnya bukan juara di ajang ini / Foto: MPI
A A A
JAKARTA - Barcelona U-18 menjadi tim pertama yang memastikan lolos ke final International Youth Championship (IYC) 2021. Meski demikian, pelatih Iban Javier mengaku targetnya bukan juara di ajang ini.

Kepastian Barcelona U-18 ke partai puncak setelah menang di laga terakhir fase grup dengan mengalahkan Bali United U-18 dengan skor 4-0 di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu (17/4/2022).

Dengan kemenangan itu, mereka bertengger di posisi puncak klasemen dengan tujuh poin melalui dua kali kemenangan dan sekali imbang. Posisinya tidak akan terpental dari dua besar meski masih menyisakan laga Indonesia All Star U-20 versus Atletico Madrid U-18.

BACA JUGA: Hasil Barcelona U-18 vs Bali United U-18: Menang 4-0, La Masia Kudeta Indonesia All Star

Iban membeberkan tujuan berpartisipasi dalam turnamen ini bukanlah juara. Lebih dari itu, dia lebih ingin para pemainnya menikmati proses menuju ke tangga juara itu.

Dalam proses, para pemain diyakini perlahan-lahan menyatu dengan filosofi permainan Barcelona yang sebenarnya. Nantinya, proses belajar ini akan membentuk identitas permainan layaknya tim senior.

"Jadi setiap turnamen kami punya hal yang harus kami tuju, kami memang ingin menang (juara), tetapi itu bukan tujuan kami. Yang penting (adalah) prosesnya, nantinya adalah para pemain bisa menerapkan filosofi permainan kami di atas lapangan," beber Iban dalam konferensi pers setelah laga.

BACA JUGA:

"Dengan main di turnamen ini, kami berusaha menerapkan filosofi-filosofi itu, dan kami juga menekankan kolektivitas dalam permainan kami, tak ada yang menonjol. Itu adalah identitas dari klub kami,” lanjutnya.

Barcelona U-18 akan melakoni partai puncak pada Selasa 19 April 2022 mendatang di JIS. Mereka akan menunggu pemenang antara Atletico Madrid U-18 vs Indonesia All Star U-20 pada malam ini pukul 21.30 WIB.



Saat ini, Indonesia All Star U-20 menempati peringkat kedua dengan 4 poin dari satu kali kemenangan dan satu hasil imbang. Adapun Atletico Madrid U-18 di posisi ketiga dengan 3 poin.

Sementara, ini menandakan kekalahan ketiga bagi Bali United U-19. Mereka bertengger di juru kunci dengan belum mengumpulkan poin dan mencetak sebiji gol.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Runner-up di Asian Mini Football Nations Cup 2025
Resmi! Barati Cup International...
Resmi! Barati Cup International Masuk Kalender Event Surabaya pada 2025
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025: Barcelona, Liverpool, dan Inter Curi Kemenangan!
Cek Jadwal dan Link...
Cek Jadwal dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25
Jordi Cruyff Penasihat...
Jordi Cruyff Penasihat Teknik PSSI, Netizen: Timnas Indonesia Rasa Barcelona
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 25 LaLiga 2024/25 di VISION+
Barcelona Puncaki Klasemen...
Barcelona Puncaki Klasemen La Liga usai Bungkam Rayo Vallecano
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 24 LaLiga 2024/25 di VISION+
Rekomendasi
Teriakan Merdeka Menggema...
Teriakan Merdeka Menggema saat Hasto Kristiyanto Tiba di Ruang Sidang
Avanza Zombie Gemparkan...
Avanza Zombie Gemparkan Jagat Maya: Ringsek Parah, Tetap Melaju Perkasa!
Mengenal Sarah Maria...
Mengenal Sarah Maria Istri Dokter Oky Pratama, Bule Cantik yang Jadi Mualaf
Berita Terkini
Kabar Baik! Kevin Diks...
Kabar Baik! Kevin Diks Pulih dari Cedera, Begini Statistik sang Bek Lawan Chelsea
5 menit yang lalu
Erick Thohir: Alhamdulillah,...
Erick Thohir: Alhamdulillah, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Bisa Didaftarkan ke Timnas Indonesia
12 menit yang lalu
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
2 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
3 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
3 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
4 jam yang lalu
Infografis
4 Kunci Timnas Indonesia...
4 Kunci Timnas Indonesia Menuju Puncak Juara Piala Asia U-23 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved