Gelar Liga Belanda Jadi Kado Perpisahan Ten Hag di Ajax
loading...
A
A
A
AMSTERDAM - Ajax Amsterdam ingin Pelatih Erik Ten Hag mempersembahkan kado perpisahan berupa gelar Eredivisie musim ini. CEO Ajax, Edwin Van der Sar mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Ten Hag yang diresmikan sebagai pelatih permanen Manchester United , Kamis (21/4/2022).
Sebelum berangkat ke Old Trafford, Ten Hag masih harus menemani timnya saat ini, Ajax, dalam perburuan gelar juara Liga Belanda. Tim berjuluk Godenzonen itu memiliki kans untuk menjadi kampiun musim ini.
Saat ini, Ajax duduk di puncak klasemen sementara Eredivisie dengan perolehan 72 poin, unggul empat poin dari sang rival, PSV Eindhoven yang menghuni posisi kedua. Liga Belanda kini sudah menyisakan lima laga lagi di musim ini.
Van Der Sar ingin gelar juara Liga Belanda menjadi kado perpisahan terakhir Ten Hag untuk klubnya. Menurutnya, gelar juara Liga Belanda akan menjadi kenangan terakhir yang amat indah bagi Ten Hag bersama Ajax.
“Di akhir musim, saya akan melihat ke belakang lebih jauh soal kepergiannya, untuk saat ini, yang terpenting adalah laga-laga terakhir musim ini, dimana kita semua ingin membawa pulang gelar liga,” kata Van Der Sar dilansir Manchester Evening News, Kamis (21/4/2022).
Mantan kiper legendaris MU itu pun mengucapkan pesan hangat kepada Ten Hag sebelum pria berpaspor Belanda itu angkat koper dari Amsterdam. Pria berusia 52 tahun itu mengucapkan terima kasih dan tidak akan melupakan jasa-jasa Ten Hag selama mengasuh Ajax.
“Empat setengah tahun adalah waktu yang baik, kami sebenarnya ingin mempertahankan Erik (Ten Hag) di Ajax lebih lama lagi,” ucapnya.
"Dia akan melangkah ke salah satu klub terbesar di dunia, di liga yang fantastis, kami berhutang banyak terima kasih kepada Erik atas apa yang sudah dia capai di Ajax sejauh ini,” tutupnya.
Sebelum berangkat ke Old Trafford, Ten Hag masih harus menemani timnya saat ini, Ajax, dalam perburuan gelar juara Liga Belanda. Tim berjuluk Godenzonen itu memiliki kans untuk menjadi kampiun musim ini.
Saat ini, Ajax duduk di puncak klasemen sementara Eredivisie dengan perolehan 72 poin, unggul empat poin dari sang rival, PSV Eindhoven yang menghuni posisi kedua. Liga Belanda kini sudah menyisakan lima laga lagi di musim ini.
Van Der Sar ingin gelar juara Liga Belanda menjadi kado perpisahan terakhir Ten Hag untuk klubnya. Menurutnya, gelar juara Liga Belanda akan menjadi kenangan terakhir yang amat indah bagi Ten Hag bersama Ajax.
“Di akhir musim, saya akan melihat ke belakang lebih jauh soal kepergiannya, untuk saat ini, yang terpenting adalah laga-laga terakhir musim ini, dimana kita semua ingin membawa pulang gelar liga,” kata Van Der Sar dilansir Manchester Evening News, Kamis (21/4/2022).
Mantan kiper legendaris MU itu pun mengucapkan pesan hangat kepada Ten Hag sebelum pria berpaspor Belanda itu angkat koper dari Amsterdam. Pria berusia 52 tahun itu mengucapkan terima kasih dan tidak akan melupakan jasa-jasa Ten Hag selama mengasuh Ajax.
“Empat setengah tahun adalah waktu yang baik, kami sebenarnya ingin mempertahankan Erik (Ten Hag) di Ajax lebih lama lagi,” ucapnya.
"Dia akan melangkah ke salah satu klub terbesar di dunia, di liga yang fantastis, kami berhutang banyak terima kasih kepada Erik atas apa yang sudah dia capai di Ajax sejauh ini,” tutupnya.
(sha)