Tiga Pemain Bertahan Paling Susah Ditembus versi Alvaro Morata

Jum'at, 24 April 2020 - 22:00 WIB
loading...
Tiga Pemain Bertahan Paling Susah Ditembus versi Alvaro Morata
Tiga bek paling susah ditembus versi Morata. Foto: The Sun
A A A
MADRID - Sebagai seorang penyerang, kemampuan untuk melewati bek lawan menjadi skill yang sangat dibutuhkan. Nah, menurut Alvaro Morata, ada tiga bek di dunia ini yang paling sulit dihadapi.

Sebelum masuk pada tiga penyerang yang dimaksud, perlu diketahui bahwa Morata merupakan penyerang jangkung yang cenderung lebih suka duel di udara. Morata juga pernah bermain di Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Spanyol.

Sehingga tak heran dia mengambil satu bek dari masing-masing liga, sebagai pemain bertahan paling sulit dilewati. Dari Italia, dia menyebut Giorgio Chiellini yang pernah bermain Milan dan Juventus.

Kemudian di Spanyol, Morata menyebut kapten Real Madrid, Sergio Ramos, sebagai bek paling sulit dilawan. Sedangkan di Inggris, Morata menyebut Virgil van Dijk (Liverpool) sebagai pemain paling susah ditembus.

“Ketika Anda melawan Virgil van Dijk sepertinya Anda menabrak gunung,” kata Morata kepada AS, Jumat (24/4/2020).

Morata adalah rekan satu tim Chiellini di Juventus, juga rekan senegara Sergio Ramos di tim nasional Spanyol. Tetapi ketika berhadapan dengan Van Dijk, Morata selalu berada di sisi yang berseberangan.

Pertemuan terakhir Morata dan Van Dijk terjadi saat Liverpool berhadapan dengan Atletico Madrid di babak perempat final Liga Champions musim ini. Pada pertandingan itu Morata berhasil membawa timnya menyingkirkan Liverpool dengan agregat 4-2.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1372 seconds (0.1#10.140)