Hasil West Ham United vs Eintracht Frankfurt: The Hammers Dihantam Kekalahan

Jum'at, 29 April 2022 - 04:20 WIB
loading...
Hasil West Ham United vs Eintracht Frankfurt: The Hammers Dihantam Kekalahan
Hasil West Ham United vs Eintracht Frankfurt: The Hammers Dihantam Kekalahan. Foto: Reuters/Matthew Childs
A A A
LONDON - Eintracht Frankfurt berhasil mengalahkan West Ham United 2-1 dalam leg pertama semifinal Liga Europa 2021/2022 . Pertandingan digelar di London Stadium, Jumat (29/4/2022).

Eintracht Frankfurt berhasil membuat isi stadion tersentak di awal pertandingan. Stadion kebanggaan West Ham United itu hening setelah tandukan Ansgar Knauff (1’) bersarang sempurna di gawang Alphonse Areola.



Gol itu berawal dari serangan cepat Eintracht Frankfurt ke lini pertahanan West Ham United. Kemudian, Rafael Santos mengirim umpan terukur, yang diselesaikan dengan sempurna oleh Knauff, Eintracht Frankfurt unggul cepat 1-0.

Selepas gol tersebut, The Hammers -julukan West Ham United- mengamuk dengan melancarkan gelombang serangan masif. Serangan itu dipimpin oleh Jared Bowen dan Declan Rice. Keduanya kerap membuat pertahanan Eintracht Frankfurt kewalahan.

Akhirnya, yang ditunggu-tunggu tim tuan rumah datang juga setelah Michael Antonio (21’) melepaskan tembakan keras yang tak dapat dihalau Kevin Trapp. Usai gol tersebut, Eintracht Frankfurt akhirnya merespons dengan bermain lebih berani.

Jual beli serangan pun terjadi hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama selesai. Tak ada gol tambahan yang tercipta menjelang turun minum, pertandingan berakhir dengan skor 1-1.

Di babak kedua, Eintracht Frankfurt tidak memberikan kesempatan The Hammers untuk bermain terbuka. Permainan menekan diterapkan oleh Oliver Glasner demi menghentikan kecepatan para pemain West Ham United.

Skema ini berjalan baik, pergerakan The Hammers bisa dihentikan pada lima menit pertama babak kedua. Ternyata, skema ini juga sukses membuat Eintracht Frankfurt kembali unggul.

Adalah Daichi Kamada (54’) yang berhasil membobol gawang Areola. Pemain asal Jepang tersebut berhasil memanfaatkan bola muntah usai tendangannya ditepis Areola, Eintracht Frankfurt unggul 2-1.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1337 seconds (0.1#10.140)