Kejar AC Milan, Simone Inzaghi Minta Inter Fokus Curi 3 Poin
loading...
A
A
A
MILAN - Inter Milan akan menjalani pertandingan pekan ke-36 Liga Italia 2021/2022 melawan Empoli di Giuseppe Meazza, Jumat (6/5/2022). Pelatih I Nerazzurri, Simone Inzaghi mengharapkan timnya untuk fokus.
Dengan tiga pertandingan tersisa di Liga Italia, peluang Inter untuk juara masih terbuka. Mereka berada di posisi kedua dengan poin 75, tertinggal dua angka dari pemimpin klasemen, AC Milan .
Inter pun dapat merebut puncak klasemen jika meraih kemenangan atas Empoli. Terlebih Inter memiliki catatan bagus, dengan selalu mengalahkan Empoli pada sembilan pertemuan terakhir.
Namun, tentunya mereka akan kembali disalip, mengingat Milan baru akan bermain pada Senin (9/5/2022) dini hari WIB. Namun, Inzaghi berharap timnya tak terlalu memusingkan rivalnya.
“Bermain sebelum atau sesudah Milan tak ada bedanya. Kami harus fokus pada diri sendiri, tanpa melihat yang lain. Saya yakin stadion akan terisi penuh dan penggemar memberikan dukungan,” kata Inzaghi dikutip Football Italia.
Konsentrasi penuh memang dibutuhkan oleh Inter. Maklum, permainan mereka belum konsisten, walau baru merebut kemenangan atas Udinese pada pekan lalu. Inzaghi berharap timnya dapat menjaga performanya.
“Kami dapat memenangkan pertandingan yang tidak sederhana. Saya sangat senang dengan performa di Udine, di mana tim menunjukkan karakter dan tekad. Kami ingin menang dan meraihnya sebagaimana tim papan atas,” ujarnya.
Dengan tiga pertandingan tersisa di Liga Italia, peluang Inter untuk juara masih terbuka. Mereka berada di posisi kedua dengan poin 75, tertinggal dua angka dari pemimpin klasemen, AC Milan .
Inter pun dapat merebut puncak klasemen jika meraih kemenangan atas Empoli. Terlebih Inter memiliki catatan bagus, dengan selalu mengalahkan Empoli pada sembilan pertemuan terakhir.
Namun, tentunya mereka akan kembali disalip, mengingat Milan baru akan bermain pada Senin (9/5/2022) dini hari WIB. Namun, Inzaghi berharap timnya tak terlalu memusingkan rivalnya.
“Bermain sebelum atau sesudah Milan tak ada bedanya. Kami harus fokus pada diri sendiri, tanpa melihat yang lain. Saya yakin stadion akan terisi penuh dan penggemar memberikan dukungan,” kata Inzaghi dikutip Football Italia.
Konsentrasi penuh memang dibutuhkan oleh Inter. Maklum, permainan mereka belum konsisten, walau baru merebut kemenangan atas Udinese pada pekan lalu. Inzaghi berharap timnya dapat menjaga performanya.
“Kami dapat memenangkan pertandingan yang tidak sederhana. Saya sangat senang dengan performa di Udine, di mana tim menunjukkan karakter dan tekad. Kami ingin menang dan meraihnya sebagaimana tim papan atas,” ujarnya.
(sto)