Zidane: Gol Kami Sah, Saya Tak Mau Membahas Kontroversi Itu

Senin, 22 Juni 2020 - 12:02 WIB
loading...
Zidane: Gol Kami Sah,...
Penalti kontroversi Real Madrid.Foto/Marca
A A A
MADRID - Kemenangan Real Madrid 2-1 atas Real Sociedad pada Senin (22/6/2020) dini hari, diwarnai kontroversi. Gol penalti Sergio Ramos menit 50 dinilai tak wajar.

(Baca juga: Gulung Sociedad, Real Madrid Geser Barcelona di Puncak Klasemen)

Sebab, gelandang Sociedad Diego Javier Llorente Rios dianggap tidak melakukan pelanggaran terhadap Vinicius. Kemenangan Madrid dinilai karena ada campur tangan wasit. Menanggapi tudingan itu, Pelatih Real Madird Zinedine Zidane mengaku tidak mau ikut berpolemik.

"Saya belum melihat insiden itu, saya tidak mau masuk ke kontroversi karena ada wasit yang ditunjuk untuk itu. Saya telah diberitahu bahwa pelanggaran terhadap Vinicius dihadiahi penalti, dan gol Karim (Benzema) sah. Saya hanya ingin memikirkan kemenangan yang pantas kami dapatkan," ujar Zidane dilansir Marca, Senin (22/6/2020).

Tudingan Madrid menang karena wasit, lanjut Zidane, sangat menggangu pikirannya. Pasalnya, tudingan itu sama saja mengatakan bahwa para punggawa Los Blancos, julukan Real Madrid , tidak melakukan apa-apa di lapangan.

"Ini (tudingan dibela wasit) mengganggu saya, kami tidak akan mengendalikan apa yang dikatakan. Kami menang di lapangan dan itulah yang kami lakukan, ini kemenangan yang pantas," tukas Zidane.

Sementara itu, pakar wasit Juan Andujar Oliver mengatakan, penalti yang diberikan wasit Xavier Estrada Fernandez untuk Madrid pada awal babak kedua adalah keputusan yang tepat.

"Itu penalti karena ada kontak, meskipun ada banyak contoh kontak seperti itu selama pertandingan, VAR tidak akan mengubahnya karena ada kontak," tandasnya.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Kisah Luka Modric, Bintang...
Kisah Luka Modric, Bintang Real Madrid yang Tak Diharapkan Madridista Tapi Beri Banyak Gelar
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 27: Barcelona vs Osasuna dan Real Madrid vs Rayo Vallecano
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Gulung Atletico
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid di UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Daftar 10 Klub dengan...
Daftar 10 Klub dengan Pengeluaran Gaji Pemain Tertinggi: Al-Nassr Kalahkan Raksasa Eropa
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 26: Real Betis vs Real Madrid hingga Barcelona vs Real Sociedad
Rekomendasi
KPK Enggak Masalah Mantan...
KPK Enggak Masalah Mantan Juru Bicaranya Bela Hasto Kristiyanto
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
41 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Tentara Ukraina Tak...
Tentara Ukraina Tak Mau di Garis Depan dan Bertempur Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved