Profil Bader Al-Mutawa, Kolonel dan Top Skor Timnas Kuwait yang Berbahaya

Selasa, 07 Juni 2022 - 17:00 WIB
loading...
A A A
Torehannya di level klub juga tidak kalah mentereng. Bader mengemas 423 penampilan dengan koleksi 324 gol.

Nama harumnya di sepak bola Kuwait membuat Bader dua kali masuk sebagai nominasi pemain terbaik Asia, yakni pada tahun 2006 dan 2010. Namun sayang, Bader tidak pernah terpilih mengangkat trofi individu tersebut.

Selain di Asia, Bader pun terdengar sampai Benua Biru. Bader penah menjalani trial bersama klub mantan jawara Liga Champions, Nottingham Forest.

Pergerakannya di lini depan yang tidak bisa diprediksi lawan membuat pelatih Forest saat itu, Sean O’Drisscoll kepincut untuk menawarinya kontrak. Namun sayang, rencana tersebut urung terwujud karena alasan regulasi.

Kuwait bukan negara penghuni peringkat 70 ke atas FIFA. Bader pun mengubur mimpinya untuk mencicipi karier di sepak bola Inggris.

Selain di dalam lapangan, Bader juga bukan orang sembarangan di luar lapangan. Bader merupakan anggota militer berpangkat Kolonel.

Bader berkarier sebagai pemain sepak bola sembari berkarier sebagai anggota militer, keduanya dilakukan secara beriringan.

Kiprahnya sebagai anggota militer Kuwait juga tidak main-main. Dirinya pernah menjabat sebagai Direktur Urusan Keamanan Pengawal Majelis Nasional Kuwait.

Minatnya di luar sepak bola ternyata kerap mengganggu kariernya sebagai pesepak bola. Pangkat militer yang diembannya membuat Bader tidak bisa menimba ilmu di klub luar negeri.

Alasan tersebut juga menjadi salah satu penyebab gagalnya perekrutan Bader ke Forest. Namun tetap saja Bader memiliki karier sepak bola yang amat harum.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1278 seconds (0.1#10.24)