Hasil Indonesia Open 2022: Anthony Ginting Tembus 16 Besar usai Kalahkan Tommy Sugiarto

Selasa, 14 Juni 2022 - 15:19 WIB
loading...
Hasil Indonesia Open 2022: Anthony Ginting Tembus 16 Besar usai Kalahkan Tommy Sugiarto
Anthony Sinisuka Ginting saat melawan Viktor Axelsen pada babak semi final Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (11/6/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.
A A A
JAKARTA - Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting , berhasil mengalahkan rekan senegaranya, Tommy Sugiarto, di babak 32 besar Indonesia Open 2022 dua game langsung, 21-17, 22-20.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (14/6/2022) siang WIB. Hasil tersebut membuat ginting akan melanjutkan perjuangannya di babak 16 besar.



Ginting mampu menunjukan pola permainan yang cukup baik di pada awal pertandingan untuk mendulang angka. Meski sempat tertekan, Tommy tidak membutuhkan waktu lama untuk bisa kompetitif meladeni serangan yang dilakukan oleh juniornya tersebut.

Kedua pemain Indonesia itu pun terus menunjukan persaingan yang cukup sengit di game pertama. Meski begitu, Ginting mampu menunjukan dominasinya sedikit lebih baik dan berhasil unggul 11-8 di interval game pertama.

Selepas interval, kedua pemain tidak menunjukan perubahan pola permainan yang berarti. Tommy terus berusaha mengejar ketertinggalannya, namun Ginting sukses mempertahankan keunggulannya dan menang di game pertama dengan skor 21-17.

Di game kedua, Ginting semakin mampu mendominasi jalannya pertandingan yang cukup menyulitkan bagi Tommy. Setelah terus tertekan, Tommy tidak bisa memberikan perlawanan lebih dan kerap melakukan kesalahan.

Ginting pun mampu memanfaatkan momentum tersebut untuk terus menyerang dengan baik. Hasilnya, tunggal putra unggulan Indonesia itu pun berhasil unggul jauh di interval game kedua dengan skor 11-4.

Tidak mau menyerah begitu saja, Tommy terus berupaya memberikan perlawanan menyalip perolehan poin yang didapatkan Ginting setelah interval. Meski Tommy memberikan perlawanan yang cukup sengit, Ginting tetap berhasil melaju ke babak 16 besar usai menang 22-20 di game kedua.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0744 seconds (0.1#10.140)