Analisis Si Kurus Menyoal Peluang Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022

Sabtu, 25 Juni 2022 - 11:04 WIB
loading...
Analisis Si Kurus Menyoal...
Kurniawan Dwi Yulianto memberikan pandangannya mengenai peluang Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022. Menurutnya, Garuda Nusantara akan bersinar di turnamen tersebut / Foto: Instagram PSSI
A A A
JAKARTA - Kurniawan Dwi Yulianto memberikan pandangannya mengenai peluang Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022. Menurutnya, Garuda Nusantara akan bersinar di turnamen tersebut.

Di Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A bersama Thailand U-19, Vietnam U-19, Myanmar U-19, Filipina U-19, dan Brunei Darussalam U-19. Meskipun tergabung di grup berat, namun Kurniawan meyakini materi skuad Garuda Nusantara mampu untuk bersaing.

Kurniawan pun berharap masyarakat Indonesia ikut mendoakan kesuksesan Timnas Indonesia U-19 di turnamen ini. "Insyaa Allah peluang kita (Timnas Indonesia U-19) besar dengan persiapan dan materi pemain yang ada kita sudah cukup siap untuk menghadapi Piala AFF U-19 kali ini," kata Kurniawan DY kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Sabtu (25/6/2022).

BACA JUGA: Erling Haaland Naksir Rumah Paul Pogba, Berani Bayar Rp5,4 Miliar Per Bulan

"Mari kita doakan bersama," sambungnya penuh harap.

Sekadar informasi, Timnas Indonesia U-19 sendiri belum bisa berprestasi lagi di Piala AFF U-19. Terakhir kali mereka bisa menjadi juara di turnamen itu adalah pada tahun 2013, yang mana saat itu Indonesia juga merupakan tuan rumah.

Pada Piala AFF U-19 2019, Timnas Indonesia U-19 hanya bisa mencapai babak semifinal usai dihentikan Malaysia U-19 (3-4). Tak pelak, secercah harapan pun muncul di tahun ini agar Timnas Indonesia U-19 bisa mengulang prestasi yang sama seperti saat menjadi tuan rumah pada 2013.

BACA JUGA: 3 Pemain Keturunan Indonesia Dilarang Orang Tua Bela Timnas Indonesia

Pada pertandingan pembuka, Timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan Vietnam U-19. Pertandingan itu akan dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi pada Sabtu (2/7/2022) pukul 20.30 WIB.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3370 seconds (0.1#10.140)