Erik Ten Hag Membisu Soal Rencana Manchester United Rekrut Frenkie de Jong

Selasa, 12 Juli 2022 - 22:02 WIB
loading...
Erik Ten Hag Membisu...
Erik Ten Hag ogah membahas isu transfer Frenkie de Jong ke Manchester United (MU). Dia menolak membicarakan pemain yang masih punya kontrak dengan klub lain. Foto: chaseyoursport
A A A
MANCHESTER - Erik Ten Hag enggan membahas mengenai transfer Frenkie de Jong ke Manchester United (MU). Pelatih asal Belanda itu menolak membicarakan pemain yang masih punya kontrak dengan klub lain.



MU terus diberitakan ingin memboyong De Jong dari Barcelona. Namun, hingga saat ini belum ada kesepakatan antara The Red Devils dengan Blaugrana.

Padahal, klub Liga Inggris itu sedang memperkuat skuad agar lebih kompetitif di musim 2022/2023. De Jong konon menjadi target utama yang ingin didatangkan MU di bursa transfer musim panas ini.

Namun, menurut pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, Ten Hag memilih bungkam mengenai transfer De Jong. Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menolak memberikan komentar yang bukan pemain timnya.

"Frenkie de Jong? Saya tidak pernah membicarakan pemain yang terikat kontrak dengan klub lain. Saya tidak akan menjawab tentang Frenkie," tulis Romano dikutip di Twitter.

Romano menjelaskan Ten Hag masih membutuhkan banyak pemain untuk diboyong ke Old Trafford. Gelandang dan penyerang menjadi prioritas MU.

"Berapa banyak pemain yang direkrut? Kami masih mencari pemain di lini tengah dan penyerang," ucapnya.



Musim lalu De Jong menjadi andalan Xavi Hernandez untuk menjaga lini tengah Barcelona. Pemain asal Belanda itu bisa menyumbangkan empat gol dan lima assist dari 45 penampilan di semua kompetisi.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1669 seconds (0.1#10.140)