Dortmund vs Valencia: Debut Positif Gennaro Gattuso Bungkam Die Borussen

Selasa, 19 Juli 2022 - 07:39 WIB
loading...
Dortmund vs Valencia: Debut Positif Gennaro Gattuso Bungkam Die Borussen
Valencia menang atas Borussia Dortmund pada laga uji coba, Selasa (19/7/2022) dini hari WIB/Foto/Twitter
A A A
ALTACH - Pelatih Gennaro Gattuso membuat debut manis di Valencia . Mantan juru taktik Napoli itu membawa El Che -julukan Valencia- menang atas Borussia Dortmund pada laga uji coba perdananya, Selasa (19/7/2022) dini hari WIB.

Valencia unggul meyakinkan 3-1 di Cashpoint Arena, Altach, Austria. Gol Valencia dicetak Goncalo Guedes pada menit ke-40’ dan 62’, serta Marcos Andre (58’). Marco Reus pencetak gol Die Borussen -julukan Dortmund - melalui eksekusi penalti (51’).



Selajutnya, Valencia menghadapi FC St. Gallen di Sportanlage Buechenwald, Swiss, 20 Juli 2022.

Jalannya pertandingan, Valencia mengancam lebih dulu pada menit kelima, melalui kaki Goncalo Guedes. Namun tembakannya masih mampu dihalau penjaga gawang Dortmund, Gregor Kobel.



Dortmund langsung membalas dua menit berselang melalui dua peluang beruntun. Namun dua peluang tersebut tidak menghasilkan apa-apa selain statistik tembakan ke arah gawang.

Tembakan kaki kiri Raphael Guerrero digagalkan penjaga gawang Valencia, Giorgi Mamardashvili. Sementara tandukan Mahmoud Dahoud juga berhasil dihalau.

Memasuki menit 20, giliran Thorgan Hazard yang mengancam. Namun Mamardashvili lagi-lagi menjadi penyelamat Valencia.

Tujuh menit berselang, Raphael Guerrero kembali menguji ketangguhan Mamardashvili. Untungnya gawang Valencia masih selamat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1884 seconds (0.1#10.140)