ASEAN Para Games 2022: Indonesia Sambut 11 Negara di Stadion Manahan Solo dengan Meriah
loading...
A
A
A
SOLO - Indonesia selaku tuan rumah ASEAN Para Games 2022 menggelar acara penyambutan kepada 10 negara yang akan berlaga di ajang olahraga difabel se Asia Tenggara tersebut. Acara tersebut digelar di halaman depan Stadion Manahan, Solo, Rabu (27/7/2022) sore WIB.
Acara ini sebagai bentuk sambutan Indonesia kepada 10 negara yang akan berlaga di ASEAN Para Games 2022 . Adapun 10 negara tersebut yaitu Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Laos, Timor Leste, Vietnam, Kamboja, Brunei Daruassalam dan Myanmar.
Masing-masing negara yang hadir di acara ini hanyalah perwakilan para atlet serta ofisial tim saja. Untuk Indonesia, diwakili oleh 10 atlet para tenis meja. Dan juga Chef de Mission dari kontingen ke-10 negara.
BACA JUGA: IADO Siap Sukseskan ASEAN Para Games 2022
Adapun CdM Kontingen Indonesia yaitu Andi Herman. Lalu hadir pula, Senny Marbun selaku Ketua NPC Indonesia serta Presiden Sports Federation, Osoth Bhavilai.
Acara ini dibuka dengan tarian tradisional yaitu Tari Kiprah Rajamala diiringi sengan musik tradisional. Terpampang juga Rajamala di pinggir panggung yang merupakan ikon dari ASEAN Para Games 2022.
Setelah itu, berlanjut dengan sambutan dari Deputi 4 Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI), Dr Bayu Rahardian. Dalam kesempatan ini, dia berharap ASEAN Para Games 2022 bisa berjalan lancar dan harap para kontingen masing-masing negara dapat menikmati Kota Solo.
BACA JUGA: Kisah Suryo Nugroho, Atlet Para Bulu Tangkis Indonesia Peraih Medali Paralimpiade Tokyo 2020
"Selamat datang untuk 10 negara di ASEAN Para Games 2022 Kota Solo. Kami harap kalian sapat menikmati Kota Solo dan kami harap event ini berjalan dengan lancar sehingga para atlet bisa bertanding dengan baik. Selamat datang semuanya, terima kasih," kata Bayu dalam sambutannya di halaman depan Stadion Manahan Solo, Rabu (27/7/2022).
Kemudian CdM kontingen masing-masing negara dipanggil satu per satu ke atas panggung untuk melakukan sesi foto. Kemudian penyerahan batik diberi kepada masing-masing CdM. Sebab, batik merupakan salah satu ikon dari Kota Solo.
Kemudian satu bagian acara yang tak kalah penting yaitu pengibaran bendera 11 bendera negara dan diiringi oleh lagu kebangsaan masing-masing negara. Pengibaran bendera itu dilakukan oleh anggota paskibra dan berjalan cukup khidmat. Dengan begitu, berakhir sudah acara sambutan Indonesia kepada para kontingen yang akan berlaga di ASEAN Para Games 2022.
Acara ini sebagai bentuk sambutan Indonesia kepada 10 negara yang akan berlaga di ASEAN Para Games 2022 . Adapun 10 negara tersebut yaitu Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Laos, Timor Leste, Vietnam, Kamboja, Brunei Daruassalam dan Myanmar.
Masing-masing negara yang hadir di acara ini hanyalah perwakilan para atlet serta ofisial tim saja. Untuk Indonesia, diwakili oleh 10 atlet para tenis meja. Dan juga Chef de Mission dari kontingen ke-10 negara.
BACA JUGA: IADO Siap Sukseskan ASEAN Para Games 2022
Adapun CdM Kontingen Indonesia yaitu Andi Herman. Lalu hadir pula, Senny Marbun selaku Ketua NPC Indonesia serta Presiden Sports Federation, Osoth Bhavilai.
Acara ini dibuka dengan tarian tradisional yaitu Tari Kiprah Rajamala diiringi sengan musik tradisional. Terpampang juga Rajamala di pinggir panggung yang merupakan ikon dari ASEAN Para Games 2022.
Setelah itu, berlanjut dengan sambutan dari Deputi 4 Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI), Dr Bayu Rahardian. Dalam kesempatan ini, dia berharap ASEAN Para Games 2022 bisa berjalan lancar dan harap para kontingen masing-masing negara dapat menikmati Kota Solo.
BACA JUGA: Kisah Suryo Nugroho, Atlet Para Bulu Tangkis Indonesia Peraih Medali Paralimpiade Tokyo 2020
"Selamat datang untuk 10 negara di ASEAN Para Games 2022 Kota Solo. Kami harap kalian sapat menikmati Kota Solo dan kami harap event ini berjalan dengan lancar sehingga para atlet bisa bertanding dengan baik. Selamat datang semuanya, terima kasih," kata Bayu dalam sambutannya di halaman depan Stadion Manahan Solo, Rabu (27/7/2022).
Kemudian CdM kontingen masing-masing negara dipanggil satu per satu ke atas panggung untuk melakukan sesi foto. Kemudian penyerahan batik diberi kepada masing-masing CdM. Sebab, batik merupakan salah satu ikon dari Kota Solo.
Kemudian satu bagian acara yang tak kalah penting yaitu pengibaran bendera 11 bendera negara dan diiringi oleh lagu kebangsaan masing-masing negara. Pengibaran bendera itu dilakukan oleh anggota paskibra dan berjalan cukup khidmat. Dengan begitu, berakhir sudah acara sambutan Indonesia kepada para kontingen yang akan berlaga di ASEAN Para Games 2022.
(yov)