Liga 1 Kembali Bergulir, Persija Siap Tarung di Era Tatanan Baru

Rabu, 01 Juli 2020 - 01:05 WIB
loading...
Liga 1 Kembali Bergulir,...
Persija siap bertarung di Liga 1 yang akan kembali bergulir Oktober mendatang. Foto : Liga Indonesia
A A A
JAKARTA - Persija Jakarta menyambut bergulirnya kembali kompetisi Liga 1 . Macan Kemayoran pun akan segera menyiapkan diri untuk tampil di di era tatanan baru (new normal) dari sisi teknis dan non teknis.

Sesuai keputusan PSSI melalui Surat Keputusan Bernomor SKEP/53/VI/2020 memastikan kelanjutan kompetisi dalam keadaan luar biasa pada tahun 2020. Semua roda kompetisi Liga 1, 2 dan 3 akan segera digulirkan mulai Oktober mendatang.

Menanggapi hal tersebut Direktur olahraga Persija, Ferry Paulus akan segera berkoordinasi dengan tim pelatih, ofisial dan pemain untuk kembali menggelar latihan tim. "Kami menyambut keputusan PSSI dengan antusias. Pemerintah telah menyarankan kita hidup berdampingan dengan Covid-19. Meski begitu Persija berkomitmen seluruh elemen di Persija harus disiplin penuh akan protokol kesehatan yang sudah ada," tutur Ferry Paulus dilansir laman Liga Indonesia. (Baca juga : Kompetisi Liga Kembali Digelar, PSSI : Ini untuk Kepentingan Timnas U-19 )

Hal pertama dan utama yang akan dilakukan tentunya persiapan latihan tim sesuai protokol kesehatan. Pastinya akan ada inovasi baru menyesuaikan dengan adanya pandemi ini. Terutama pemain harus sehat sebelum kembali ke latihan. (Baca juga : Ryuji Utomo Penasaran Berikan Gelar Juara kepada Persija )

"Selanjutnya kami akan mulai membahas beberapa kebutuhan tim seperti pertandingan uji coba dan pemusatan latihan. Kami yakin Persija akan kembali memulai kompetisi tetap dalam tren positif," tambahnya.

Tidak hanya itu Ferry Paulus juga memastikan seluruh pemain Persija dalam kondisi fit. Hal ini tidak terlepas dari latihan mandiri yang dilakukan para pemain dengan arahan dari tim pelatih.

"Meski sekitar tiga bulan tidak berlatih bersama, kami dapat memastikan kondisi para pemain tidak berbeda dibanding sebelumnya. Mereka tetap kita perintahkan untuk berlatih mandiri. Sehingga saat latihan kembali dimulai, mereka dapat langsung beradaptasi dan mengikuti arahan pelatih," tutup Ferry.
(bbk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
Super Tim Patrick Kluivert:...
Super Tim Patrick Kluivert: Armada Elite di Balik Timnas Indonesia
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
Line Up Timnas Indonesia...
Line Up Timnas Indonesia vs Australia Jika Emil Audero Cs Bisa Dimainkan
Jordi Cruyff Ungkap...
Jordi Cruyff Ungkap Kriteria Ideal Direktur Teknik Timnas Indonesia
5 Fokus Tugas Jordi...
5 Fokus Tugas Jordi Cruyff setelah Diperkenalkan Jadi Penasihat Teknis PSSI
Gol Jarak Jauh Rizky...
Gol Jarak Jauh Rizky Ridho Pantas Dapat Puskas Award?
Patrick Kluivert Menuju...
Patrick Kluivert Menuju Indonesia, Umumkan Garuda Calling?
Rekomendasi
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
13 Kolonel TNI AD Pecah...
13 Kolonel TNI AD Pecah Bintang pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Kronologi OTT 3 Anggota...
Kronologi OTT 3 Anggota DPRD OKU dan Kepala Dinas, Uang Rp2,6 Miliar hingga Fortuner Diamankan
Berita Terkini
Hasil Final All England...
Hasil Final All England 2025: China dan Korea Borong 2 Gelar
34 menit yang lalu
Newcastle United Juara...
Newcastle United Juara Piala Liga Inggris 2024/2025
45 menit yang lalu
Leo/Bagas Runner Up...
Leo/Bagas Runner Up All England 2025
52 menit yang lalu
Thom Haye Siap Jadi...
Thom Haye Siap Jadi Penghubung 4 Pemain Keturunan Baru Timnas Indonesia!
2 jam yang lalu
Senyum Optimistis Patrick...
Senyum Optimistis Patrick Kluivert saat Pimpin Timnas Indonesia Terbang ke Australia
5 jam yang lalu
Permintaan Maaf Erick...
Permintaan Maaf Erick Thohir ke Timnas Indonesia U-17
6 jam yang lalu
Infografis
Mohamed Salah Sukses...
Mohamed Salah Sukses Cetak Rekor Unik di Liga Champions
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved