Jordan Henderson Jadi Tumbal Kemenangan Liverpool atas Newcastle

Kamis, 01 September 2022 - 08:30 WIB
loading...
Jordan Henderson Jadi...
Liverpool mengalahkan Newcastle United 2-1 di Liga Inggris 2022/2023. Sayangnya, Jordan Henderson jadi tumbal. Foto: thisisanfield.com
A A A
LIVERPOOL - Liverpool berhasil mengalahkan Newcastle United 2-1 pada laga kelima Liga Inggris 2022/2023 di Anfield Stadium, Kamis (1/9/2022) dini hari. Hanya saja kemenangan itu harus dibayar mahal.



Pada laga kandang itu Liverpool sempat tertinggal dulu. Itu akibat gol Alexander Isak pada menit ke-38 setelah terjadi kesalahan di lini belakang The Reds.

Namun, pada akhirnya tuan rumah berhasil menang. Ini berkat kontribusi Roberto Firmino pada menit ke-61 serta gol telat Fabio Carvalho di menit 90+8.

Namun, sukses Liverpool memakan tumbal. Jordan Henderson mengalami cedera hamstring dan harus ditarik pada menit ke-28 oleh Juergen Klopp.

Namun, Klopp tidak mau panik. Dia merasa Liverpool tidak perlu membeli pemain pelapis, terlebih bursa transfer musim panas akan ditutup.

“Saya pikir tidak perlu. Tetapi, selama masih ada waktu, kami tidak menutup kemungkinan sepenuhnya. Tentu, Hendo mengalami cedera, dia mengalami cedera hamstring,” jelas Klopp di laman resmi klub.



Hanya saja, Klopp agak khawatir cederanya bakal serius. Sebab, gelandang berusia 32 tahun itu merasa kesakitan. Artinya, Henderson bisa saja absen cukup lama.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1288 seconds (0.1#10.140)