Hasil FP3 Formula 1 GP Belanda 2022: Charles Leclerc Tercepat

Sabtu, 03 September 2022 - 18:20 WIB
loading...
Hasil FP3 Formula 1...
Charles Leclerc sukses menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas ketiga (FP3) jelang Formula 1 GP Belanda 2022. Pembalap Scuderia Ferrari itu mencatatkan waktu 1 menit 11,632 detik di Sirkuit Zandvoort, Sabtu (3/9/2022) WIB / Foto: Formula 1
A A A
ZANDVOORT - Charles Leclerc sukses menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas ketiga (FP3) jelang Formula 1 GP Belanda 2022. Pembalap Scuderia Ferrari itu mencatatkan waktu 1 menit 11,632 detik di Sirkuit Zandvoort, Sabtu (3/9/2022) WIB.

Pembalap Aston Martin dan Red Bull Racing menjadi yang pertama keluar dari pit untuk memulai jalannya sesi FP3 kali ini. Hasilnya, pembalap Red Bull, Max Verstappen, berhasil menjadi yang tercepat sementara disusul rekan setimnya, Sergio Perez.

Setelahnya, Ferrari dan Mercedes mencoba kemampuan terbaiknya untuk bisa meruntuhkan dominasi dari Red Bull. Meski begitu, Verstappen masih belum dapat terbendung dan kokoh berada di puncak.

BACA JUGA: Hasil FP3 MotoGP San Marino 2022: Ducati Dominan, Jack Miller Tercepat

Setelah berjuang sekeras mungkin, Charles Leclerc hanya mampu berada di posisi kedua dengan selisih 0,5 detik dari Verstappen. Sedangkan Lewis Hamilton berada di bawahnya dan terus mencoba memperbaiki catatan waktunya.

Hingga 30 menit sesi FP3 berlangsung, tidak ada banyak perubahan yang terjadi di posisi lima besar. Max Verstappen masih mendominasi disusul oleh Charles Leclerc, Lewis Hamilton, Carlos Sainz, dan Sergio Perez.

Kejutan ditunjukan oleh pembalap Williams, Alexander Albon, di 25 menit terlahir sesi tersebut. Pembalap asal Thailand tersebut berhasil menjadi yang tercepat ketiga sekaligus memecah dominasi Red Bull, Ferrari, dan Mercedes.

BACA JUGA: Rencana Serena Williams Usai Pensiun: Karaoke hingga Siap Jadi Seorang Ibu

Di 10 menit terlahir, Leclerc akhirnya mampu meruntuhkan dominasi Verstappen dan menjadi yang tercepat dengan catatan 1 menit 11,632 detik. Sedangkan George Russell juga berhasil menempatkan Mercedes di posisi kedua.

Setelahnya, Verstappen pun mencoba untuk kembali mendapatkan posisinya sebagai yang tercepat. Sayangnya, juara dunia 2021 itu masih harus puas berada di urutan ketiga dengan selisih 0,2 detik dari Leclerc.

Hingga akhir sesi FP3, belum ada pembalap yang mampu mengalahkan catatan waktu dari Leclerc. Alhasil, pembalap Monaco itu pun sukses menjadi yang tercepat, disusul oleh Russel, Verstappen, Sainz, dan juga Hamilton.



Hasil FP3
Hasil FP3 Formula 1 GP Belanda 2022: Charles Leclerc Tercepat
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2039 seconds (0.1#10.140)