Ultimatum Arema FC ke Javier Roca: 3 Kali Kalah Beruntun, Pecat!

Rabu, 07 September 2022 - 06:03 WIB
loading...
Ultimatum Arema FC ke...
Arema FC gerak cepat menggaet Javier Roca sebagai pelatih kepala/Foto/Twitter
A A A
MALANG - Arema FC gerak cepat menggaet Javier Roca sebagai pelatih kepala. Juru taktik asal Cile itu resmi menangani Singo Edan, mulai Selasa (6/9/2022) atau dua hari setelah pemecatan Eduardo Almeida. Namun, kerja Roca di bawah tekanan.

Manajer Arema FC Ali Rifki mengungkapkan, dia dan Roca sempat berkomunikasi pasca Arema FC mengevaluasi kinerja pelatih Eduardo Almeida. Bahkan, Ali langsung terbang ke Jakarta dari Banjarmasin usai laga Arema FC melawan tuan rumah Barito Putera di Liga 1 2022/2023 .



"Saya sampaikan ke Javier Roca, kamu ngerti nggak tuntutan suporter seperti apa, Aremania menginginkan permainan gaya Malangan," ucap Ali Rifki saat menirukan ucapannya ke Roca, pada Selasa petang (6/9/2022).

Dari sanalah akhirnya pelatih asal Cile itu menjawab kesediaan dan kesiapannya memainkan filosofi Malangan dengan gaya determinasi tinggi, permainan indah, dan menghasilkan kemenangan. Bahkan Roca mengaku filosofi permainan Malangan yang diinginkan Aremania ke tim kebanggaannya sesuai dengan filosofi permainan darinya.



"Roca bilang itu ada di jiwa saya, saya bisa mewujudkan. Saya bisa mewujudkan itu karena itu karakter saya, Dengan pemain yang ada, saya bisa mewujudkan gaya Malangan yang diinginkan Aremania," kata Ali kembali.

Bahkan Roca mengaku siap menjadikan pemain-pemain yang dimiliki Arema FC menjadi lebih baik lagi. Termasuk memainkan permainan sesuai dengan gaya Malangan, dan filosofi permainannya.

"Itu pemain bagus-bagus semua. Saya akan menjadikan mereka menjadi lebih baik, dan main dengan gaya Malangan banyak menyerang," ujar Ali menirukan percakapannya dengan Roca.

"Dan untuk kepelatihan saya sempat video call-kan dengan beberapa asisten pelatih, dan oke semua sambil berjalan ada kekurangan nanti kita evaluasi," tambahnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Stadion Kanjuruhan Segera...
Stadion Kanjuruhan Segera Diresmikan Presiden Prabowo
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
Alex Pastoor Tolak Pinangan...
Alex Pastoor Tolak Pinangan Heerenveen: Mantap Dampingi Timnas Indonesia!
Daftar Juara Liga Indonesia...
Daftar Juara Liga Indonesia sejak 1994/1995, Klub Mana Jadi Raja Sejati?
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
46 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Bisa...
3 Alasan Rusia Bisa Ubah Prancis Menjadi Chernobyl Raksasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved