Lyon vs Paris Saint-Germain, Christophe Galtier Benahi Kelemahan Les Parisiens

Minggu, 18 September 2022 - 21:00 WIB
loading...
Lyon vs Paris Saint-Germain, Christophe Galtier Benahi Kelemahan Les Parisiens
Paris Saint-Germain akan menghadapi Olympique Lyon di Liga Prancis 2022/2023. Christophe Galtier terus melakukan perbaikan agar Les Parisiens bisa menang. Foto: onzemondial.com
A A A
LYON - Paris Saint-Germain (PSG) akan menghadapi Olympique Lyon pada lanjutan Liga Prancis 2022/2023. Christophe Galtier terus melakukan perbaikan agar Les Parisiens bisa meraih kemenangan.



Duel Lyon vs PSG akan berlangsung di Parc Olympique Lyonnais, Senin (19/9/2022) dini hari. Kemenangan menjadi target urtama tim tamu demi mengokohkan posisinya sebagai pemuncak klasemen sementara.

PSG sempat mengalahkan Maccabi Haifa 3-1 di babak penyisihan Grup H Liga Champions 2022/2023. Namun, Galtier tampaknya belum sepenuhnya puas dengan penampilan Lionel Messi dkk.

Galtier ingin memperbaiki segala kesalahan-kesalahan yang dibuat PSG di laga itu. Dia sampai berulang kali menyaksikan menyaksikan tayangan ulang agar bisa menemukan formula terbaik untuk menghadapi Lyon.

"Saya menonton ulang pertandingan melawan Maccabi Haifa dan berdiskusi tentang itu,” ungkap pelatih berusia 56 tahun itu di laman resmi PSG, Minggu (18/9/2022).

Galtier menilai pasukannya kerap melakukan kesalahan teknis ketika menghadapi Haifa, khususnya di babak pertama. Walau PSG akhirnya tampil lebih baik di babak kedua, dia merasa masih ada beberapa hal yang harus dibenahi kembali.

“Selama setengah jam yang baik, kami benar-benar berjuang. Kami membuat banyak kesalahan teknis, yang tidak seperti biasanya bagi kami,” sambungnya.



“Di babak kedua, setelah banyak berbicara dengan para pemain saat istirahat, kami terlihat tidak terlalu putus asa. Tiga penyerang kami mampu membuat perbedaan setiap saat," pungkasnya.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2115 seconds (0.1#10.140)