Jelang Timnas Indonesia vs Curacao, Rachmat Irianto: Semoga Mendapat Hasil Terbaik Lagi!

Senin, 26 September 2022 - 01:01 WIB
loading...
Jelang Timnas Indonesia...
Jelang Timnas Indonesia vs Curacao, Rachmat Irianto: Semoga Mendapat Hasil Terbaik Lagi!. Foto: Dok PSSI
A A A
BANDUNG - Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan kembali bersua dengan Timnas Curacao pada pertandingan FIFA Matchday 2022 di laga keduanya. Bek sekaligus gelandang bertahan Tim Garuda -julukan Timnas Indonesia, Rachmat Irianto berharap bisa mendapatkan hasil yang terbaik lagi.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan melakoni laga kedua lawan Curacao dalam edisi FIFA Matchday 2022 ini. Pertandingan itu bakal digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (27/9/2022) mendatang.



Sebelumnya, Timnas Indonesia menang tipis 3-2 atas Curacao pada laga pertama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (24/9/2022). Timnas Indonesia menang lewat gol Marc Klok (17’), Fachruddin Aryanto (22’), dan Dimas Drajad (56’).

Sementara itu, Curacao menyarangkan dua gol lewat Rangelo (7’) dan Juninho (24’). Meski kalah, Curacao pada laga itu cukup membuat Nadeo Arga Winata dkk kewalahan dengan permainan cepatnya. Namun, negara wakil CONCACAF itu gagal memanfaatkan peluannya dengan maksimal.

Selepas pertandingan, Rachmat Irianto mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung tim besutan Shin Tae-yong itu. Pasalnya, kemenangan Tim Garuda tak lepas dari doa dan dukungan mereka.

Di samping itu, gelandang bertahan Persib Bandung itu juga berharap untuk bisa tampil di laga kedua melawan Curacao Selasa nanti. Bahkan, mantan pemain Persebaya Surabaya itu menginginkan timnya bisa memenangkan laga itu kedua kalinya.

"Hatur nuhun semuanya dukungannya. Semoga di pertandingan kedua kita mendapatkan hasil yang terbaik lagi," cetus Rachmat Irianto sambil menggendong satu anaknya di lapangan, dilansir dari cuplikan video PSSI di akun Instagramnya, Minggu (25/9/2022).

Sebatas informasi, Curacao saat ini peringkatnya berada lebih tinggi dari Indonesia yang menduduki peringkat 84 dunia. Sementara itu, Timnas Indonesia saat ini masih berada di peringkat 155.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1035 seconds (0.1#10.140)