The Special One Kehilangan Sentuhan Emas di Tottenham

Senin, 06 Juli 2020 - 11:31 WIB
loading...
A A A
Kekalahan 1-3 dari Sheffield United, Jumat (3/7) membuat The Lilywhites semakin terpuruk. Tercatat, mereka hanya meraih satu kemenangan dalam sembilan pertandingan terakhir semua kompetisi. Bila ingin menjaga kans ke kompetisi Eropa musim depan, Tottenham harus segera bangkit. Saat ini Lloris dkk berada di posisi kesembilan dengan 45 poin., tertinggal 12 poin dari Chelsea di peringkat keempat.

Namun, Mou mengaku tidak merasa terbebani dengan target lolos ke zona Eropa. Pelatih Portugal tersebut menilai kalaupun Tottenham tidak berhasil, bukan sebuah masalah. Mou menegaskan bahwa The Lilywhites fokus menyelesaikan musim ini dengan baik dan bangkit musim depan.

“Jika itu tidak terjadi, itu bukan akhir dari dunia. Itu mungkin awal dari dunia baru. Jika itu terjadi, kita harus melihatnya tidak tersenyum, tetapi dengan optimisme dan dengan profil profesional musim depan harus berbeda. Jika Anda menganalisis Tottenham tahun lalu, misalnya, berapa banyak pertandingan tandang yang mereka menangkan?” tegas Mou dilansir reuters. (Baca juga: Tim Dalam Kondisi Ideal, Tak Ada Lagi Alasan Bagi Mourinho)

Sikap Mou yang mulai pasrah mengejar zona Eropa maupun Liga Champions mungkin dipengaruhi semakin solidnya para rival, MU dan Chelsea, Minggu (5/7). Keduanya meraih hasil bagus, Sabtu (5/7). MU sukses membenamkan AFC Bournemoth 5-2 di Old Trafford. Lima gol The Red Devils disumbangkan Mason Greenwood (29,54), Marcus Rashford (35 pen), Anthony Martial (45+2), dan Bruno Fernandes (59); sedangkan Bournemoth hanya membalas dua gol melalui Junior Stanislas (15) dan Joshua King (49 penalti).

Sayangnya, kemenangan MU tidak mengubah apa pun dalam persaingan zona Liga Champions karena mereka masih tertahan di posisi kelima klasemen sementara (55 poin). MU masih tertinggal dua poin dari Chelsea yang juga menang 3-0 atas Watford melalui gol-gol dari Olivier Giroud (28), Willian (43 pen), dan Ross Barkley (90+2).

“Sebelum melawan West Ham, kami bisa berada di urutan ketiga dan kami mengecewakan diri sendiri. Hari ini (Minggu ada sedikit tekanan untuk kembali ke posisi keempat dan kami menunjukkan performa lebih baik dan menang atas Watford. Kami harus membiasakan diri dengan tekanan itu karena Liga Primer akan sengit hingga akhir,” tutur Frank Lampard, pelatih Chelsea. (Alimansyah)
(ysw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5298 seconds (0.1#10.140)