Hitung-hitungan Juara Dunia MotoGP 2022 Ditentukan di GP Valencia 6 November

Minggu, 23 Oktober 2022 - 16:06 WIB
loading...
Hitung-hitungan Juara...
Hitung-hitungan Juara Dunia MotoGP 2022 Ditentukan di GP Valencia 6 November. Foto: IST
A A A
SEPANG - Juara dunia MotoGP 2022 akan ditentukan di GP Valencia 6 November 2022. Francesco Bagnaia punya kans besar merengkuh gelar karena unggul 23 poin di depan Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo.

Poin tersebut ditandai hasil dari MotoGP Malaysia 2022, Minggu (23/10/2022). Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia berhasil meraih podium tertinggi pada balapan tersebut.



Sementara Quartararo berakhir di podium ketiga. Adapun podium kedua ditempati pembalap Gresini Ducati Enea Bastianini.

Dengan hasil ini, Bagnaia menambah 25 poin di puncak klasemen dari 233 poin menjadi 258 poin. Sementara Quartararo menambah 16 poin dari yang tadinya 219 menjadi 235 poin. Artinya kedua pembalap berbeda 23 poin.

Ini tentu sangat sulit bagi Quartararo. Untuk menjadi juara, dia harus berharap setidaknya Bagnaia finis di peringkat 15 atau lebih buruk di MotoGP Valencia 2022 pada 6 November mendatang.

Itu juga dengan catatan, Quartararo harus meraih podium pertama untuk menambah 25 poin. Tentu kenyataan Quartararo menjadi pemenang dan Bagnaia tercecer atau bahkan crash menjadi suatu hal yang hampir mustahil.

Kedua pembalap ini tidak lagi terkejar oleh dua pesaing gelar dunia di belakangnya Aleix Espargaro dan Enea Bastianini. Mereka sudah memiliki jarak hingga lebih dari 40 poin dari kedua pembalap tersebut.

Bastianini dengan meraih podium kedua, menambah 20 poin di klasemen, dari 191 poin kini menjadi 211 poin. Sementara Aleix di sirkuit Sepang ini finis di posisi ke-10, artinya dia hanya menambah 6 poin, dari yang sebelumnya 206 kini menjadi 212.

Berikut klasemen pembalap MotoGP usai GP Malaysia 2022:

#63 Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati - 258
#20 Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha - 235
#41 Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 212
#23 Enea Bastianini - Gresini Racing MotoGP - Ducati - 211
#43 Jack Miller - Ducati Lenovo Team - Ducati - 189
#33 Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 168
#5 Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati - 166
#42 Alex Rins - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 148
#88 Miguel Oliveira - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 138
#89 Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati - 136
#12 Maverick Viñales - Aprilia Racing - Aprilia - 122
#93 Marc Marquez - Repsol Honda Team - Honda - 113
#10 Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 111
#72 Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati - 106
#36 Joan Mir - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 77
#44 Pol Espargaro - Repsol Honda Team - Honda - 56
#73 Alex Marquez - LCR Honda CASTROL - Honda - 50
#30 Takaaki Nakagami - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 46
#21 Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha MotoGP - Yamaha - 36
#49 Fabio Di Giannantonio - Gresini Racing MotoGP - Ducati - 23
#4 Andrea Dovizioso - WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team - Yamaha - 15
#40 Darryn Binder - WithU Yamaha RNF MotoGP Team - Yamaha - 12
#87 Remy Gardner - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 10
#25 Raul Fernandez - Tech3 KTM Factory Racing - KTM - 10
#35 Cal Crutchlow - WithU Yamaha RNF MotoGP Team - Yamaha - 10
#6 Stefan Bradl - Repsol Honda Team - Honda - 2
#51 Michele Pirro - Aruba it Racing - Ducati - 0
#32 Lorenzo Savadori - Aprilia Racing - Aprilia - 0
#45 Tetsuta Nagashima - LCR Honda IDEMITSU - Honda - 0
#9 Danilo Petrucci - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 0
#92 Kazuki Watanabe - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 0
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Klasemen MotoGP 2025:...
Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Kokoh di Puncak Usai Menangi MotoGP Thailand
Marc Marquez Kampiun...
Marc Marquez Kampiun MotoGP Thailand 2025, Sempat Dikudeta sang Adik!
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Thailand 2025
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Pole Position
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Seri Pembuka MotoGP...
Seri Pembuka MotoGP Berlangsung Pekan Ini! Simak Jadwal dan Link Streamingnya
Jorge Martin Absen di...
Jorge Martin Absen di MotoGP Thailand 2025: Aprilia Racing Tunjuk Lorenzo Savadori!
Rekomendasi
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
11 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
3 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved