Brasil Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Real Madrid Diuntungkan

Selasa, 13 Desember 2022 - 04:00 WIB
loading...
Brasil Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Real Madrid Diuntungkan
Brasil tersingkir lebih cepat dari Piala Dunia 2022. Secara tidak langsung. Ini menguntungkan Real Madrid dalam mempersiapkan lanjutan Liga Spanyol 2022/2023. Foto: wallpapercave.com
A A A
MADRID - Brasil tersingkir lebih cepat dari Piala Dunia 2022. Secara tidak langsung. Ini menguntungkan Real Madrid dalam mempersiapkan lanjutan Liga Spanyol 2022/2023.



Canarinha –julukan Brasil- sejatinya jadi salah satu favorit juara di Qatar. Namun, langkah mereka terhenti di babak perempat final lantaran kalah adu penalti dari Kroasia.

Meski menyakitkan, tetap ada sisi positif. Ini membuat para pemain memiliki waktu istirahat lebih banyak dan dapat segera kembali membela klub asal masing-masing.

Madrid termasuk yang diuntungkan. Karena Los Blancos memiliki tiga pemain di skuad Brasil, yakni Eder Militao, Vinicius Junior dan Rodrygo Goes.

Hanya saja, ketiga pemain itu tidak akan langsung kembali ke Santiago Bernabeu. Mereka mendapat jatah liburan hingga tanggal 20 Desember sebelum bergabung lagi dengan Madrid.

Kini hanya tersisa dua pemain Madrid di Qatar, yakni adalah Luka Modric (Kroasia) dan Aurelien Tchouameni (Prancis). Mereka masih akan bertanding di semifinal Piala Dunia 2022.



Madrid akan melanjutkan kompetisi pada 30 Desember. Mereka dijadwalkan menghadapi Real Valladolid pada lanjutan Liga Spanyol.

(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1342 seconds (0.1#10.140)