Tiket Laga Kandang Timnas Indonesia Termahal Dibanding Semifinalis Lain di Piala AFF 2022

Jum'at, 06 Januari 2023 - 02:02 WIB
loading...
Tiket Laga Kandang Timnas...
Tiket laga Indonesia vs Vietnam termahal di semifinal Piala AFF 2022/Foto/MPI/Aldhi Chandra
A A A
JAKARTA - Tiket semifinal Piala AFF 2022 yang dijual di Indonesia tertinggi dibanding tiga kontestan lain. PSSI memasang harga Rp1 juta untuk kategori VIP Barat laga leg pertama semifinal Indonesia kontra Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (6/1/2023).

Empat negara peserta semifinal Piala AFF 2022 sudah merilis tiket pertandingan di laga kandang masing-masing. Selain Indonesia vs Vietnam, laga lainnya mempertemukan Malaysia vs Thiland. Menariknya, Indonesia memasang harga termahal dibanding tiga peserta lainnya.



Tiket termahal leg pertama semifinal Timnas Indonesia kontra Vietnam berada di angka Rp1 juta. Harga itu yakni untuk kategori VIP Barat.

Harga tersebut jauh lebih mahal ketimbang harga tiket semifinal lainnya. Sebagai perbandingan, Vietnam yang akan menjadi tuan rumah di leg kedua membanderol tiket termahal seharga 1 juta Dong atau setara Rp661 ribu.



Sementara itu, tiket termahal leg pertama Malaysia kontra Thailand dibanderol dengan harga 60 Ringgit atau setara Rp212 ribu. Tiket leg kedua kala Thailand menjadi tuan rumah belum dijual.

Namun, berdasarkan laga-laga sebelumnya, Thailand tidak akan memasang harga lebih dari 750 Baht atau setara Rp343 ribu. Harga tiket laga kandang Timnas Indonesia yang menjulang tinggi diperkirakan karena tribun VIP SUGBK memiliki fasilitas yang amat memanjakan fans.

SUGBK sempat dipuji media asing. Media Vietnam bahkan sempat menyebut bahwa menyaksikan pertandingan di SUGBK mirip dengan pengalaman menonton Piala Dunia 2022 di Qatar.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1126 seconds (0.1#10.140)