Pelatih Al Nassr Ingin Ronaldo Kembali Bergairah di Liga Arab Saudi

Selasa, 10 Januari 2023 - 01:02 WIB
loading...
Pelatih Al Nassr Ingin...
Pelatih Al Nassr Ingin Ronaldo Kembali Bergairah di Liga Arab Saudi. Foto: IST
A A A
RIYADH - Cristiano Ronaldo resmi bergabung dengan Al Nassr pada bursa transfer kali ini. Pelatih klub raksasa Arab Saudi tersebut, Rudi Garcia, berharap Ronaldo bisa kembali bahagia.

Seperti yang diketahui, Ronaldo memutuskan bergabung bersama Al Nassr setelah Manchester United memutus kontraknya usai melakukan wawancara kontroversial. Setelah melakukan negosiasi, Ronaldo setuju bergabung dengan Al Nassr hingga tahun 2025.

Baca Juga: Melihat Lebih Dekat Rincian Gaji Cristiano Ronaldo di Al Nassr

Bersama Al Nassr, Ronaldo disebut akan mendapatkan gaji sebesar Rp3,3 triliun per musim. Jumlah tersebut membuatnya menjadi pemain dengan pendapatan terbesar, mengalahkan Kylian Mbappe dan Lionel Messi di Paris Saint-Germain.

Garcia merasa Ronaldo tidak begitu bahagia di beberapa pertandingan terakhir bersama Manchester United maupun Timnas Portugal. Oleh karena itu, Garcia berharap Ronaldo bisa bermain dengan senyuman ketika di Al Nassr.

"Satu-satunya hal yang saya harapkan untuk Ronaldo adalah dia menemukan kembali kebahagiaan dalam bermain dan tersenyum lagi," ungkap Rudi Garcia dilansir dari Monitor, Senin (9/1/2023).

"Karena dalam beberapa bulan terakhir antara Manchester United, tim nasional dan kemudian pada tingkat pribadi dia tidak mengalami saat-saat yang mudah," imbuhnya.

Garcia mengatakan bahwa target pertamanya adalah membuat Ronaldo merasa nyaman untuk bermain bersama Al Nassr. Dirinya pun menyebut pemain berusia 37 tahun tersebut adalah salah satu atlet yang sangat luar biasa.

"Jika dia menemukan kesenangan bermain lagi, itu sudah menjadi tujuan yang tercapai. Dia atlet yang luar biasa," pungkas pelatih berusia 58 tahun tersebut.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Bintang Lapangan...
10 Bintang Lapangan Hijau yang Jadi Pengusaha Sukses
Profil Fatemeh Hamami,...
Profil Fatemeh Hamami, Pelukis dengan Kaki dari Iran: Dari Potret Ronaldo hingga Kontroversi Absennya CR7
Benarkah Cristiano Ronaldo...
Benarkah Cristiano Ronaldo Terancam Hukuman Cambuk 99 Kali karena Peluk Wanita Disabilitas di Iran?
Live di iNews: Babak...
Live di iNews: Babak 16 Besar AFC Champion League Elite, Esteghlal vs Al-Nassr
Kata-kata Pedas Eks...
Kata-kata Pedas Eks Bintang Al Nassr Sindir Cristiano Ronaldo
Daftar 10 Klub dengan...
Daftar 10 Klub dengan Pengeluaran Gaji Pemain Tertinggi: Al-Nassr Kalahkan Raksasa Eropa
Cristiano Ronaldo dan...
Cristiano Ronaldo dan Sederet Bintang Sepak Bola Dunia Ucapkan Ramadan Kareem
Si Kepala Emas: Inilah...
Si Kepala Emas: Inilah 10 Maestro Gol Sundulan dalam Sejarah Sepak Bola Modern
2 Pemain Timnas Indonesia...
2 Pemain Timnas Indonesia yang Berduel dengan GOAT
Rekomendasi
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
52 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Tegas Dukung...
Arab Saudi Tegas Dukung Pendirian Negara Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved