Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022, Marc Klok Ogah Salaman dengan Pemain Vietnam

Senin, 09 Januari 2023 - 22:12 WIB
loading...
Timnas Indonesia Gagal...
Timnas Indonesia kandas di Piala AFF 2022. Marc Klok jadi sorotan karena enggan bersaman dengan pemain Vietnam. Foto: Twitter
A A A
HANOI - Tim Nasional (Timnas) Indonesia harus mengubur lagi impiannya untuk menjuarai Piala AFF . Pasalnya, skuad Garuda gagal melaju ke final edisi 2022. Marc Klok jadi sorotan karena enggan bersaman dengan pemain Vietnam.



Indonesia kandas di semifinal lantaran kalah 0-2 dari Vietnam pada leg kedua di My Dinh National Stadium, Hanoi, Senin (9/1/2023). Dengan demikian, mereka kalah agreggat 0-2.

Tim Merah Putih tersingkir akibat gol cepat yang terjadi di setiap babak. Kebobolan pertama terjadi pada menit ke-3 oleh Nguyen Tien Linh.

Pemain yang sama kemudian kembali menjebol gawang yang dikawal Nadeo Argawinata di menit ke-47. Sialnya, Indonesia tidak bisa mencetak gol balasan hingga laga usai.

Seluruh pemain Vietnam langsung melakukan selebrasi begitu laga usai. Setelah itu, mereka mencoba menyalami pemain Indonesia.

Salah satu pemain Vietnam, yakni Doan Van Hau bermaksud bersalaman dengan Klok. Namun, tanpa diduga, gelandang Persib Bandung itu menolak bersalaman.

Menurut foto yang di posting di Twitter, pemain Doan terlihat menghampiri Klok dari belakang. Dia lalu menjulurkan tangan kanannya untuk bersalaman.

Klok sempat menoleh ke arah Doan. Namun, pemain naturalisasi itu tidak segera menjabat tangan Doan. Dia malah meletakan kedua tanganya ke ke belakang.



Belum diketahui apa alasannya untuk tidak bersalaman dengan Doan. Tapi, ini mendapat respon dari netizen di dunia maya. Alhasil, Klok menjadi salah satu trending topik di Twitter.

(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1124 seconds (0.1#10.140)