Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2022/2023, Xavi Hernandez Kian Percaya Diri

Senin, 16 Januari 2023 - 06:07 WIB
loading...
Barcelona Juara Piala...
Xavi Hernandez kian percaya diri usai membawa Barcelona meraih gelar juara Piala Super Spanyol 2022/2023/Foto/Reuters
A A A
RIYADH - Xavi Hernandez kian percaya diri usai membawa Barcelona meraih gelar juara Piala Super Spanyol 2022/2023. Juru taktik berusia 42 tahun itu berambisi merebut trofi lebih banyak lagi.

Barcelona mengalahkan Real Madrid pada laga final di King Fahd Stadium, Riyadh, Arab Saudi, Senin (16/1/2023) dini hari WIB. Blaugrana menang telak 3-1.



Tiga gol kemenangan Barcelona diciptakan oleh Gavi (33’), Robert Lewandowski (45’), dan Pedri (69’). Sementara Real Madrid baru bisa mencetak gol pada menit ke 90+3 via Karim Benzema.

Menariknya, trofi Piala Super Spanyol edisi kali ini menjadi yang serba pertama untuk Barcelona. Karena ini merupakan trofi pertama Xavi sejak menjabat sebagai pelatih dan juga trofi pertama sejak ditinggal sosok Lionel Messi pada Agustus 2021 lalu.



Pencapaian ini membuat Xavi semakin percaya diri dalam menukangi Barcelona. Tak hanya dia saja, melainkan juga trofi tersebut akan membuat para pemain Blaugrana semakin percaya diri.

“Itu memberi banyak ketenangan dalam pikiran dan kepercayaan diri, karena apa yang kami usulkan telah dilihat para pemain,” kata Xavi, dilansir dari Diario AS, Senin (16/1/2023).

“Kami telah mendominasi hampir seluruh pertandingan dan itu membuat para pemain percaya diri,” lanjutnya.

Kendati demikian, Xavi menegaskan bahwa tidak akan puas sampai disini saja. Pelatih berusia 42 tahun ini semakin optimis ingin membawa Barcelona meraih trofi lainnya seperti Liga Spanyol musim ini.

“Tapi kita tidak bisa berhenti di sini. Saya sudah mengatakan berkali-kali bahwa saya masih positif. Saya merasa semuanya berjalan baik karena saya melihatnya dari dalam,” ungkapnya.

Tidak menutup kemungkinan kalau Barcelona akan meraih mahkota Liga Spanyol musim ini. Pasalnya, mereka saat ini memang sedang merajai papan klasemen sementara dengan koleksi 44 poin, unggul tiga angka atas pesaing terdekatnya yaitu Real Madrid.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1240 seconds (0.1#10.140)