Hasil India Open 2023: Bungkam Duo China, Fikri/Bagas Tantang Fajar/Rian di Babak Kedua

Rabu, 18 Januari 2023 - 17:04 WIB
loading...
Hasil India Open 2023:...
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri melangkah ke babak kedua India Open 2023/Foto/PBSI
A A A
NEW DELHI - Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri melangkah ke babak kedua India Open 2023. Ganda putra andalan Indonesia itu mengalahkan pasangan China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, di babak pertama dengan skor 21-17 dan 21-16.

Di babak kedua, Bagas/Fikri menantang rekan senegara unggulan kedua, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian lolos ke 16 besar usai mengalahkan duet Korea Selatan Choi Sol Gyu/Kim Won Ho 21-17, 21-16.



Fikri/Bagas membuka gim pertama melawan He/Zhou dengan permainan yang sangat baik di KD Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India pada Rabu (18/1/2023). Mereka sempat memimpin 6-2, namun He/Zhou bisa menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Fikri/Bagas dan He/Zhou kemudian saling susul perolehan poin. Fikri/Bagas lalu berhasil unggul saat pertandingan sudah menyentuh interval pertama, dengan kedudukan tipis, 11-10.



Hanya saja, He/Zhou kemudian membalas. Mereka menyamakan skor menjadi 11-11. Tidak berhenti sampai di itu, Fikri/Bagas juga sempat tertinggal dengan kedudukan 12-14.

Meski begitu, Fikri/Bagas tak menyerah begitu saja. Mereka dapat mengejar dan membuat skor imbang 16-16. Fikri/Bagas lalu terus menekan sehingga menang pada game pertama dengan skor 21-17.

Persaingan kemudian berlanjut ke game kedua. Fikri/Bagas sempat kesulitan dan sempat tertinggal 0-2. Mereka lalu sempat berusaha mengejar, namun mati langkah sendiri jarak makin jauh menjadi 4-9.

Setelah itu, Fikri/Bagas secara perlahan berusaha bangkit. Namun, He/Zhou tetap memimpin pada interval kedua dengan skor 11-7. Namun, Fikri/Bagas tidak menyerah begitu saja.

Bahkan, dapat membuat kedudukan menjadi kembali sama kuat, 16-16. Setelah itu, mereka dapat menjaga momentum, sehingga dapat menyudahi laga dalam tempo 41 dengan kemenangan 21-16.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
Chico Aura Kandas, Leo/Bagas...
Chico Aura Kandas, Leo/Bagas Melaju ke 16 Besar All England
Kejutan! Fikri/Daniel...
Kejutan! Fikri/Daniel Singkirkan Unggulan Teratas di All England 2025
Hendra Setiawan Langsung...
Hendra Setiawan Langsung Jadi Pelatih, Dampingi Sabar/Reza di All England 2025
Indonesia Borong 4 Gelar...
Indonesia Borong 4 Gelar di Singapore International Challenge 2025
Tim Bulu Tangkis Indonesia...
Tim Bulu Tangkis Indonesia Tempati Peringkat Kedua dalam Daftar Unggulan di Piala Sudirman 2025
Daftar 16 Negara yang...
Daftar 16 Negara yang Lolos ke Piala Sudirman 2025
Daftar Juara BAMTC:...
Daftar Juara BAMTC: Indonesia Geser Korea Selatan dan Thailand!
Indonesia Juara Badminton...
Indonesia Juara Badminton Asia Mixed Team Championship 2025!
Rekomendasi
Bolehkah Tidak Membayar...
Bolehkah Tidak Membayar Zakat karena Tidak Punya Uang?
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
Profil dan Biodata Cheryl...
Profil dan Biodata Cheryl Ruan, Istri Bobon Santoso yang Unfollow setelah Suaminya Mualaf
Berita Terkini
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
1 jam yang lalu
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
2 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
3 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
4 jam yang lalu
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
AS Khawatir Kapalnya...
AS Khawatir Kapalnya di Pasifik Ditenggelamkan China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved