Yamaha Minta Pol Espargaro Putuskan Nasibnya

Rabu, 17 Desember 2014 - 22:06 WIB
Yamaha Minta Pol Espargaro Putuskan Nasibnya
Yamaha Minta Pol Espargaro Putuskan Nasibnya
A A A
LESMO - Tim Yamaha Factory Racing, memberikan pilihan terkait karir pembalapnya, Pol Espargaro, untuk musim balap MotoGP ke depannya. Rider asal Spanyol itu diminta memutuskan nasibnya sendiri dengan mau tetap tinggal atau hengkang ke tim lain.

Adik dari Aleix Espargaro itu direkrut tim Monster Yamaha Tech musim ini. Penampilannya yang memikat saat menjadi juara dunia kelas Moto2 2013 membuatnya naik kelas ke MotoGP untuk bertandem dengan Bradley Smith di kelas tertinggi balap motor itu.

Namun sejumlah cedera membuat pemuda berusia 23 tahun itu hanya menempati posisi keenam di klasemen pembalap musim ini. Hal tersebut membuat Ducati dan Suzuki dikabarkan mulai mendekati pembalap yang beberapa waktu lalu menyambangi Indonesia ini untuk musim depan.

Hal tersebut makin menguat setelah dua pembalap Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo dipastikan tak meninggalkan tim. Tak pelak, spekulasi kepindahannya semakin santer terdengar.

Bos Yamaha, Lin Jarvis, sekarang meminta Espargaro memikirkan nasibnya sendiri dengan memilih tetap tinggal atau tidak. Menurutnya, pembalap tersebut dinilai bisa menentukan nasibnya sebab tim tak kuasa memastikan hal tersebut.

"Itu tergantung keputusannya di musim depan. Saya percaya dia pembalap yang pintar menentukan keinginannya bisa bergabung dengan tim sekelas HRC (Honda) atau Yamaha Factory Racing dan jika ada opsi di luar itu, maka itu bukanlah pilihan, ucap Jarvis dilansir MCN, Rabu (17/12/2014).

"Kemudian Anda melihat pilihan berikutnya, mungkin berasal dari tim baru. Suzuki menunjukkan minat padanya untuk 2015 nanti dan ia memilih untuk tetap tinggal di Yamaha dan itu adalah hal yang benar untuk karirnya. Apakah dia menuju kesana? Saya tidak tahu,'' tambahnya.

"Ducati juga tertarik, sehingga tidak ada yang bisa memprediksi apa pilihannya untuk 2016. Saya ingin melihat Pol dengan Yamaha, tapi aku tidak tahu bagaimana kita bisa memastikannya, tetapi mari kita lihat. Saat ini dia merasa nyaman serta masih terus belajar dan saya ingin melihat dia dalam tim kami dan tetap berkompetitif," tutup Jarvis.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7545 seconds (0.1#10.140)