Ironis, Anak Buffon Justru Senang Messi Juara

Minggu, 07 Juni 2015 - 18:10 WIB
Ironis, Anak Buffon Justru Senang Messi Juara
Ironis, Anak Buffon Justru Senang Messi Juara
A A A
BERLIN - Kekalahan Juventus 1-3 atas Barcelona di final Liga Champions 2015, Minggu (7/6/2015) dinihari WIB memberikan kesedihan mendalam pada sosok Gianluigi Buffon. Ironisnya, selain gagal meraih trofi Si Kuping Besar untuk pertama kali, dua anak lelakinya justru mengidolakan Lionel Messi.

Buffon yang sudah berusia 37 tahun, diprediksi akan mengakhiri kariernya sebagai pesepak bola tanpa pernah meraih gelar di ajang Liga Champions usai dikalahkan Barcelona dini hari tadi. Kekalahan tersebut adalah yang kedua kalinya setelah pada musim 2003 lalu juga kalah oleh AC Milan.

Rasa terpukul jelas sedang dirasakan Buffon saat ini. Namun, rasa sedih kiper yang membawa timnas Italia juara Piala Dunia 2006 lalu akan sedikit bertambah akibat ulah anaknya.

Dua anak laki-laki Buffon, Louis dan David, ternyata seorang penggemar fanatik Barcelona. Seusai pertandingan, Buffon membeberkan fakta jika dua buah hatinya ternyata senang melihat Messi dan Neymar bisa juara. (Baca Juga: Terungkap, Ada Jimat di Tubuh Lionel Messi)

"Saya punya seorang putra yang mengagumi Messi dan seorang lagi lebih memilih Neymar. Jadi saya tidak tahu, apa yang mereka harapakan tadi," bebernya dilansir Zapsportz.

"Pada akhirnya, mereka mengaku sangat tidak senang melihat saya kalah sebab mereka juga penggemar Juventus. Tetapi mereka akan lebih memilih, Juventus mendapat lawan di final seperti Manchester City atau Real Madrid," tambahnya.

Soal kekalahannya, tambah Buffon dengan tetap tegak kepala, Juventus sudah berusaha membuktikan kapasitasnya sebagai tim besar di Eropa. Rentetan trofi bergensi yang pernah diraih Si Nyoya Tua dinilainya jadi bukti mereka bisa ke final bukan karena kebetulan.

"Juventus selalu punya reputasi untuk para pemain hebat serta para juara. Banyaknya trofi kami memberi tanda jika kami kesini bukan karena kebetulan," pungkasnya. (Baca Juga: Wasit Pertandingan Barcelona vs Juventus Langsung Disorot)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7011 seconds (0.1#10.140)
pixels