Transfer Beres, Fokus Timnas

Minggu, 14 Juni 2015 - 09:31 WIB
Transfer Beres, Fokus Timnas
Transfer Beres, Fokus Timnas
A A A
RANCAGUA - Konsentrasi Jackson Martinez tercurah penuh membela Kolombia menghadapi Venezuela di Estadio El Teniente Rancagua, dini hari nanti.

Pasalnya, penyerang kelahiran Quibdo, 3 Oktober 1986, itu baru saja sepakat meninggalkan FC Porto untuk membela AC Milan dengan mahar 35 juta euro. “Sebelum membela Kolombia (di Copa America) Jackson meminta izin meninggalkan Porto. Saya mempersilakannya pergi asal ada klub yang bersedia membayar buy out clause (35 juta euro). Milan merupakan pilihannya sendiri.

Saya senang dan berharap dia bahagia terhadap apa yang sudah dipilihnya,” ujar Presiden Porto Pinto da Costa kepada sejumlah awak media Portugal, dilansir Porto Canal. Dengan keputusan itu, otomatis tertutup peluang sejumlah klub Liga Primer, seperti Arsenal, Chelsea, Tottenham Hotspur, Manchester City (Man City) untuk menggunakan jasa mantan pemain Independiente Medellin dan Jaguares de Chiapas itu.

Kesepakatan yang telah dicapai juga menjadikan Jackson kini sepenuhnya bisa membela Los Cafeteros di turnamen sepak bola antarnagera Amerika Selatan tersebut. Sesuai jadwal, dini hari nanti, Kolombia akan menghadapi Venezuela. Kemenangan atas Los Llaneros sangat penting demi perjalanan di Cile.

Sebab, tim arahan Jose Pekerman itu tergabung dengan Brasil dan Peru di Grup C. Di atas kertas dan di lapangan, tim Samba akan menjadi lawan yang sangat berat bagi Radamel Falcao Garcia dkk. Bahkan, tim seperti Peru dan Venezuela juga berpotensi mengejutkan.

Andri ananto
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2006 seconds (0.1#10.140)