Bolivia Gebuk Ekuador, Chile-Meksiko Ciptakan Enam Gol

Selasa, 16 Juni 2015 - 10:20 WIB
Bolivia Gebuk Ekuador,...
Bolivia Gebuk Ekuador, Chile-Meksiko Ciptakan Enam Gol
A A A
SANTIAGO - Dua pertandingan Grup A Copa Amerika 2015, Selasa (16/6/2015) berlangsung dramatis. Bolivia secara mengejutkan mampu menumbangkan tim kuda hitam, Ekuador, sedangkan pertandingan Chile vs Meksiko harus puas bermain imbang meski ciptakan enam gol.

Bolivia yang di laga perdana mampu menahan imbang Meksiko, kembali bermain impresif kala berhadapan dengan Ekuador. Meski sang lawan dihuni pemain yang berkiprah di tim Eropa seperti Enner Valencia dan Jefferson Montero, La Verde -julukan Bolivia- tak gentar.

Pemain Bolivia yang rata-rata berkiprah di kompetisi dalam negeri, justru mengejutkan mampu lebih dulu. Tiga gol berhasil dilesakkan Ronald Raldes di menit kelima, Martin Smedberg menit ke-18, dan Marcelo Moreno di menit ke-43.

Ekuador hanya bisa memperkecil kedudukan di babak kedua lewat aksi Enner Valencia di menit ke-48 dan Miller Bolanos sembilan menit jelang waktu normal berakhir. Kemenangan 3-2 membuat Bolivia merangsek naik ke posisi dua klasemen dengan nilai empat. Sedangkan bagi Ekuador, kekalahan ini jadi yang kedua dan menempatkan mereka di dasar Grup A dengan nilai nol.

Di laga Grup A lainnya, big match terjadi dalam laga Chile vs Meksiko. Dua tim yang dihuni materi pemain kelas dunia, bersaing sengit di Estadio Nacional Julio Martinez Pradanos. Tuan rumah yang berinisiatif merebut kemenangan kedua di fase grup, malah lebih dulu dikejutkan tim tamu.

Meksiko membuka keunggulan di menit ke-21 setelah Vicente Vuoso yang lepas dari pengawalan, menjebol gawang Claudio Bravo. Namun semenit berselang, Chile menyamakan kedudukan lewat tandukkan Arturo Vidal. Skor 1-1 sementara.

Rangkaian gol cepat tercipta tidak sampai di situ, Meksiko kembali unggul di menit ke-29 lewat Raul Jimenez. Namun lagi-lagi Chile mampu menyamakan kedudukan di menit ke-42 setelah Eduardo Vargas sukses mengkonversi umpan terukur Vidal. Skor 2-2 menutup pun babak pertama.

Di babak kedua, Chile gantian memberi kejutan lebih dulu setelah La Roja diberi hadiah penalti akibat pelanggaran pemain Meksiko. Vidal yang jadi eksekutor menuntaskan pekerjaannya dengan baik untuk membawa timnya unggul 3-2. Sayang, keberuntungan belum berpihak pada tuan rumah setelah Vuoso mencetak gol keduanya usai lolos dari jebakan offside. Skor 3-3 pun jadi hasil akhir yang di dapat kedua tim.

Hasil imbang yang diraih membuat Chile sementara masih aman di puncak klasemen Grup A dengan nilai empat. Sedangkan bagi Meksiko, mereka harus puas menempati posisi tiga di bawah Bolivia dengan nilai dua.

Di laga selanjutnya, Meksiko masih bisa mengintip peluang lolos andai bisa membekuk Ekuador. Syaratnya, Bolivia harus kalah dari Chile yang akan melakoni laga penentuan juara Grup A.
(bbk)
Berita Terkait
5 Potensi Rekor Lionel...
5 Potensi Rekor Lionel Messi di Copa America 2024, 2 di Antaranya Sudah Dicapai
Ambil Alih Tuan Rumah...
Ambil Alih Tuan Rumah Copa America 2021, Brasil Menuai Kritikan
Berbalas Gol, Ekuador...
Berbalas Gol, Ekuador Bermain Imbang Kontra Peru di Copa America 2021
Kalahkan Uruguay, Argentina...
Kalahkan Uruguay, Argentina Raih Kemenangan Pertama di Copa America 2021
Ditahan Chile, Uruguay...
Ditahan Chile, Uruguay Gagal Lagi Raih Poin Penuh di Copa America 2021
Hasil Copa America 2024:...
Hasil Copa America 2024: Kolombia ke Perempat Final usai Pulangkan Kosta Rika
Berita Terkini
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
9 menit yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
22 menit yang lalu
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Rebut Pole Position!
44 menit yang lalu
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!
50 menit yang lalu
Charles Honoris Pimpin...
Charles Honoris Pimpin Pordasi Jakarta 2025-2029, Targetkan Ibu Kota Jadi Sentra Kuda Pacu Dunia
2 jam yang lalu
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
4 jam yang lalu
Infografis
10 Kota Terkotor di...
10 Kota Terkotor di Dunia 2024, Enam di Antaranya di India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved