Pesepak Bola Belanda Ini Bosan Disebut Messi Perempuan

Senin, 22 Juni 2015 - 20:00 WIB
Pesepak Bola Belanda...
Pesepak Bola Belanda Ini Bosan Disebut Messi Perempuan
A A A
VANCOUVER - Pesebak bola wanita asal Belanda Vivianne Miedema mulai bosan disebut-sebut sebagai Lionel Messi versi perempuan. Meski punya skill dan talenta brilian bak Messi dalam mengolah si kulit bundar, namun Miedema enggan disetarakan, lantaran Messi dan dirinya banyak perbedaan, terutama kepribadian.

"Pertanyaan itu selalu muncul dalam setiap wawancara dan saya sedikit bosan mendapat pertanyaan itu," katanya seperti dilansir Reuters. "Saya dan Messi tidak memiliki kesamaan apa pun. Saya tidak terlihat seperti dia, saya tidak bermain seperti dia, dan kami memiliki kepribadian yang berbeda," katanya.

"Dari apa yang saya lihat, Messi selalu berada di belakang, hampir tidak mau memberikan wawancara. Sedangkan saya ingin berada di depan kamera berbicara tentang hal terbaik yang ada, yakni sepak bola," imbuhnya.

"Sebagai pesepak bola, Messi jauh lebih elegan dengan skill individu yang mumpuni. Perbandingan dengan Messi membuat saya termotivasi, tetapi berarti juga tekanan lebih besar. Semua orang mengharapkan saya untuk mencetak gol," katanya.

Sosok bernama lengkap Anna Margaretha Marina Astrid Miedema itu mulai terkenal setelah membawa timnas wanita Belanda melangkah ke putara final Piala Dunia Wanita 2015 di Kanada yang berlangsung hingga 5 Juli mendatang.

Wanita kelahiran Hoogeveen, Belanda, 15 Juli 1996, itu tiga kali mencetak hat-trick pada penyisihan Grup 5 Kualifkasi Piala Dunia zona Eropa. Hat-trick pertama tercipta saat menghancurkan timnas wanita Portugal 7-di Estadio Jose de Carvalho, 26 Oktober 2013. Miedema kembali mencetak tiga gol saat menang 3-2 atas Portugal saat bertandang ke Belanda.

Sedangkan hat-trick ketiga dikemas saat melumat Yunani juga dengan skor 7-0 di Stadion Woudestein, Rotterdam, 23 November 2013. Saat itu, usianya baru menginjak 17 tahun. Gol-gol yang dicetak penyerang tim wanita klub Bayern Muenchen itu, membawanya menjadi top skor di kualfikasi zona Eropa dengan torehan 13 gol, unggul satu gol atas pemain Belgia Aline Zeler.

Namun, di putaran final Piala Dunia Wanita 2015 di Kanada, penampilan Miedema melempem. Mantan pemain SC Heerenveen itu belum mencetak gol. Itu sebabnya pelatih timnas Belanda Roger Reijners berharap dia mencetak gol saat Belanda bentrok dengan Jepang pada babak 16 besar di Stadion BC Place, Vancouver, Selasa (23/6/2015).

Lihat aksi dan gol-gol brilian Vivianne Miedema di sini
(sha)
Berita Terkait
Soccer Challenge Jakarta...
Soccer Challenge Jakarta Seri 2: Langkah Awal Membangun Timnas Putri Indonesia yang Kuat
Jebolan MLSC Incar Juara...
Jebolan MLSC Incar Juara JSSL Singapura 2025
Soccer Challenge - Jakarta...
Soccer Challenge - Jakarta Seri 2 2024 Sukses Digelar: Dalam 10 Tahun ke Depan Indonesia Bisa Tampil di Piala Dunia
Soccer Challange Surabaya...
Soccer Challange Surabaya Series II 2024, 1.476 Siswi Unjuk Bakat di Lapangan Hijau
Bintang-Bintang Muda...
Bintang-Bintang Muda Bersinar di Soccer Challenge Yogyakarta, Lahirkan Juara Baru!
Geliat Sepak Bola Putri,...
Geliat Sepak Bola Putri, 50 Madrasah Ibtidaiyah Ikut Coaching Clinic dan Soccer Challenge
Berita Terkini
Aaron McKenna Robohkan...
Aaron McKenna Robohkan Eks Juara Dunia Liam Smith, Perpanjang Rekor Menang 20-0
18 menit yang lalu
Kebangkitan Eks Juara...
Kebangkitan Eks Juara Dunia WBO Chris Billam-Smith
33 menit yang lalu
Chris Eubank Jr Kalahkan...
Chris Eubank Jr Kalahkan Conor Benn, Akhiri Perseteruan Keluarga
58 menit yang lalu
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
1 jam yang lalu
Kevin Sanjaya Yakin...
Kevin Sanjaya Yakin Fedor Gorst Dongkrak Semangat Atlet Biliar Indonesia
1 jam yang lalu
Sekjen POBSI: Kehadiran...
Sekjen POBSI: Kehadiran Fedor Gorst Diharapkan Jadi Inspirasi Atlet Muda Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Pernah Jadi Pesepak...
Pernah Jadi Pesepak Bola, Berikut Fakta Menarik Oleksandr Usyk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved