PSS Belum Persiapan

Kamis, 25 Juni 2015 - 09:57 WIB
PSS Belum Persiapan
PSS Belum Persiapan
A A A
YOGYAKARTA - Jajaran PT Putra Sleman Sembada (PSS) yang menaungi PSS Sleman masih cermati regulasi penyelenggaraan Piala Kemerdekaan.

Hingga kemarin proses tersebut masih berlangsung dan belum bisa menghasilkan keputusan yang konkret tindak lanjut rencana mengikuti turnamen yang digagas Kemenpora dan Tim Transisi PSSI tersebut. General Manager PT PSS Soekoco menyebutkan, setelah mendapatkan telepon penawaran pada Jumat (19/6) pihaknya baru menerima undangan secara resmi dari Tim Transisi.

Bersama dengan undangan tersebut telah disertakan informasi mengenai sejumlah regulasi dan ketentuan dari penyelenggaraan turnamen tersebut. ”Kami masih cermati regulasinya yang baru dikirim bersama dengan undangan resmi dari Tim Transisi sebelum mengambil langkah lebih lanjut. Hal itu lantaran berkaitan dengan persiapan pembentukan tim,” tandasnya.

Meski manajemen memberikan sinyal ingin meramaikan event Piala Kemerdekaan, persiapan yang dilakukan diklaim Soekoco tidak boleh hanya serampangan. Termasuk rekrutmen pemain yang direncanakan lebih kepada pemain lokal Sleman dan dari beberapa wilayah yang tidak jauhdari Sleman. Proses inventarisasi pemain diklaim sedang dalam proses dengan pertimbangan utama adalah kedekatan domisili dengan Sleman.

”Kalau untuk kemampuan teknis bermain masih bisa kami undang untuk dilihat dulu kemampuannya seperti seleksi,” tutur Soekoco. Keberadaan pemain lokal yang sebelumnya terkena kasus sepak bola gajah disebutkan Soekoco juga mendapatkan pertimbangan untuk diundang.

Hal tersebut mempertimbangkan turnamen kali ini digelar oleh Kemenpora sehingga tidak memiliki hubungan dengan sanksi yang diterima dari PSSI.

Maha deva
(ftr)
Berita Terkait
Sebanyak 12 Klub Liga...
Sebanyak 12 Klub Liga 1 Ramaikan Persaingan di Nusapay Indonesian Football e-League
INAF Gelar Audiensi...
INAF Gelar Audiensi dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga
Indonesia Juara Piala...
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024 usai Bekuk Jerman di Final
Presiden Jokowi Luncurkan...
Presiden Jokowi Luncurkan Papua Football Academy
Download Football Manager...
Download Football Manager Gratis! Begini Caranya
Messi Tops The World’s...
Messi Tops The World’s Richest Football Player List
Berita Terkini
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
1 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
2 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
2 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
3 jam yang lalu
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
4 jam yang lalu
Sensasi Balap Outdoor...
Sensasi Balap Outdoor di Kailash MX GTX Open 2025: Amankan Posisi, Nikmati Aksi, dan Jangan Lupa Goyang!
6 jam yang lalu
Infografis
Presiden Trump: Zelensky...
Presiden Trump: Zelensky Belum Siap untuk Perdamaian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved