Pahlawan Kemenangan Paraguay Langsung Tertimpa Musibah

Minggu, 28 Juni 2015 - 11:05 WIB
Pahlawan Kemenangan...
Pahlawan Kemenangan Paraguay Langsung Tertimpa Musibah
A A A
CONCEPCION - Paraguay berhasil melenggang ke semifinal Copa America 2015 setelah mengandaskan perlawanan Brasil di perempat final, Minggu (28/6/2015). Sayang, sukacita kemenangan tersebut tak diikuti pahlawan kemenangan Los Guaranies, Derlis Gonzalez, yang langsung tertimpa musibah.

Dilansir Four Four Two, Derliz yang membawa Paraguay menyamakan kedudukan jadi 1-1 lewat penaltinya di menit ke-72, mendapat kabar buruk seusai pertandingan yang digelar di Stadion Municipal de Concepcion. Paman pemain berusia 21 tahun itu diketahui meninggal dunia akibat serangan jantung di negaranya. (Baca Juga: Paraguay Kubur Mimpi Brasil ke Semifinal)

Lebih mengharukannya, sang paman ternyata meninggal ketika menyaksikan kemenangan Paraguay atas Brasil yang mesti ditentukan lewat drama adu penalti. Tak ayal, Derlis masih tak percaya kepergian anggota keluarga tercintanya dengan mengekspresikan rasa dukanya lewat Twitter.

"Kenapa hari ini paman? Mengapa? Anda meninggalkan saya dengan serangan jantung setelah saya memberimu begitu banyak sukacita dan begitu banyak kebahagiaan. Saya tidak percaya itu,"
tulis akun Twitter @DerlisG10 yang juga menambahkan foto pamannya.

Perasaan Derlis jelas berkecamuk. Sebab disatu sisi, ia sedang bahagia usai meloloskan Paraguay ke semifinal Copa America 2015 dan menantang Argentina. (Baca Juga: Jadwal Semifinal Copa America 2015)
(rus)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5506 seconds (0.1#10.24)