Salahkan Kalah Start pada Pramusim

Senin, 27 Juli 2015 - 09:05 WIB
Salahkan Kalah Start pada Pramusim
Salahkan Kalah Start pada Pramusim
A A A
ST GALLEN - Keseimbangan dalam bertahan dan menyerang rupanya menjadi permasalahan Juventus mengawali musim 2015/2016.

Itu terbukti ketika Nyonya Tua tampil kurang menggigit saat takluk 0-2 dari Borussia Dortmund, Minggu (26/7). Pada uji coba yang berlangsung di AFG Arena, St Gallen, gawang Juve dibobol dua kali melalui gol Pierre- Emerick Aubameyang pada menit ke-40 dan Marco Reus (64). Hasil negatif itu merupakan kekalahan pertama yang mereka alami pada pramusim kali ini. Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan, minimnya persiapan membuat timnya sedikit kesulitan menampilkan permainan terbaik saat berhadapan dengan Dortmund.

Penyataan Allegri bisa dimaklumi karena pertandingan menghadapi Dortmund merupakan laga pramusim pertama yang dilakoni Juve sejak dikalahkan Barcelona 1-3 di final Liga Champions, Juni lalu. Kondisi fisik para punggawa Juve jelas tidak bisa dibandingkan dengan para pemain Dortmund yang sejauh ini telah melakoni tujuh uji coba. “Kami mengakhiri musim lalu dengan kebobolan dua gol melalui serangan balik dan kami memulai musim ini juga dengan situasi serupa. Jelas tidak pernah menyenangkan untuk kalah,” ujar Allegri, dilansir Football Italia.

“Tetapi, malam ini (Minggu) kami menyadari akan mengalami kesulitan karena Dortmund selangkah lebih maju dalam hal persiapan pramusim,” ujarnya. Kurang maksimalnya penampilan Juve juga tidak terlepas dari eksperimen yang dilakukan Allegri. Mantan pelatih AC Milan itu menurunkan pemain anyarnya macam Paulo Dybala, Mario Mandzukic, Simone Zaza, Norberto Neto, dan Daniele Rugani untuk melakoni debut.

Namun, Allegri menepis anggapan bahwa kekalahan Juve disebabkan belum maksimalnya penampilan pemain-pemain baru. Pelatih berusia 47 tahun tersebut menilai timnya masih memiliki kelemahan, salah satunya keseimbangan baik ketika menyerang maupun bertahan. Dia optimistis Juve akan kembali ke bentuk permainan terbaiknya, terutama saat berhadapan dengan Lazio pada final Super Coppa Italia yang berlangsung di Shanghai, China, 8 Agustus mendatang.

Allegri berjanji akan memaksimalkan dua uji coba tersisa, yakni melawan Lechia Gdansk, Rabu (29/7), dan Olympique Marseille, Minggu (2/8), guna menemukan komposisi terbaik timnya. Selain itu, Juve juga tetap aktif pada bursa transfer. Allegri tampaknya masih menginginkan seorang gelandang tambahan. Dua nama Julian Draxler (Schalke 04) dan Mario Goetze (Bayern Muenchen) menjadi incaran utama Nyonya Tua.

“Kami harus menemukan keseimbangan dalam permainan. Kami kerap kehilangan bola ketika mencoba keluar dari wilayah pertahanan. Kami harus segera kembali ke permainan dan fokus,” kata Allegri. “Terlepas dari hasilnya, laga melawan Dortmund merupakan sesi latihan yang baik. Yang paling penting adalah pemain kami tidak ada yang mengalami cedera. Dengan demikian, kami bisa menatap laga final Super Coppa Italia dengan kepercayaan diri tinggi,” pungkasnya.

Alimansyah
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6799 seconds (0.1#10.140)