Perjalanan Barca Ngekor Rekor Spektakuler Milan

Selasa, 11 Agustus 2015 - 22:12 WIB
Perjalanan Barca Ngekor...
Perjalanan Barca Ngekor Rekor Spektakuler Milan
A A A
TBILISI - Barcelona punya banyak motivasi saat menghadapi Sevilla pada final Piala Super Eropa 2015 yang akan berlangsung di Boris Paichadze Dinamo Arena, Tbilisi, Georgia, Rabu (12/8) dini hari nanti WIB. Jarak satu trofi dengan rekor spektakuler AC Milan dalam urusan mengumpulkan trofi Piala Super Eropa, skuat Catalan masih jadi yang kedua dengan raihan empat kali juara sedangkan wakil Italia masih unggul bersama lima trofi.

Tim berjuluk La Blaugrana itu pertama kali mengangkat trofi pada 1992 saat mengalahkan Werder Bremen dalam pertandingan dua leg yang berakhir dengan skor 1-1 dan 2-1. Pencapaian Barca ini hanya selang beberapa bulan setelah tendangan bebas legenda Ronald Koeman membawa skuat Catalan meraih gelar Liga Champions pertama mereka. Trofi kedua Piala Super Eropa datang lima tahun kemudian saat Barca diasuh pelatih asal Belanda, Louis van Gaal.

(Baca Juga: Alves Dekati Label Legenda Paulo Maldini)

Barca menjadi juara Piala Super Eropa di tahun 1997 saat menjungkalkan jawara Liga Champions, Borussia Dortmund dalam laga dua leg yang berakhir 1-1 dan 2-0. La Blaugrana mengulang kembali prestasi mereka jadi jawara lewat gol semata wayang Pedro untuk membungkam Shakhtar Donetsk 1-0 di Monaco. Dua tahun kemudian, Messi jadi faktor penting membantu Barca mengalahkan FC Porto dengan dua gol tanpa balas dari La Pulga dan Cesc Fabregas.

Meski begitu kubu Catalan dapat sedikit berbangga, lantaran sering berlaga di babak final. Barva telah bermain di delapan partai final termasuk kekalahan dari Nottingham Forest (1979), Aston Villa (1982), AC Milan (1989), dan Sevilla (2006). Kali ini Barca dan Sevilla bakal saling jegal demi menentukan tim terbaik di Eropa 2015, dini hari tadi.

Selain mengejar rekor AC Milan, skuat besutan Luis Enrique juga punya ambisi tersembunyi setelah menggondol tiga gelar yakni Liga Spanyol, Copa del Rey dan Liga Champions dimusim lalu. Barca tengah memburu trofi keempat di ajang Piala Super Eropa sebelum mendekati prestasi terbaik era Pep Guardiola yang menyabet enam gelar dalam satu tahun kalender.
(akr)
Berita Terkait
UEFA Tebar Ancaman,...
UEFA Tebar Ancaman, Pemain yang Ikut Liga Super Eropa Dilarang Bela Timnas
Minus Kevin De Bruyne,...
Minus Kevin De Bruyne, Man City Songsong Sejarah di Piala Super UEFA
Bayern Muenchen Kampiun...
Bayern Muenchen Kampiun Piala Super Eropa 2020
Menanti Sejarah di Piala...
Menanti Sejarah di Piala Super Eropa 2020
Jelang Piala Super Eropa....
Jelang Piala Super Eropa. Jordan: Tidak ada Favorit
Alasan Bayern Muenchen...
Alasan Bayern Muenchen Layak Juara Piala Super Eropa
Berita Terkini
Resmi, Indonesia Masuk...
Resmi, Indonesia Masuk Pot 1 kualifikasi Piala Asia U-23 2026
37 menit yang lalu
Prediksi 5 Petinju Top...
Prediksi 5 Petinju Top Dunia Jelang Duel Chris Eubank Jr vs Conor Benn
55 menit yang lalu
Pelita Jaya Rekrut Juara...
Pelita Jaya Rekrut Juara NBL Australia Justin Tatum sebagai Pelatih
1 jam yang lalu
Beda Ukuran Tubuh Conor...
Beda Ukuran Tubuh Conor Benn vs Chris Eubank Jr Bikin Heboh Jelang Duel Panas!
2 jam yang lalu
7 Gaya Permainan Sepak...
7 Gaya Permainan Sepak Bola Ciri Khas Timnas Juara Piala Dunia
2 jam yang lalu
Panas! Eddie Hearn Walk...
Panas! Eddie Hearn Walk Out dari Konferensi Pers Jelang Duel Dendam Chris Eubank Jr vs Conor Benn
3 jam yang lalu
Infografis
Pertarungan Mike Tyson...
Pertarungan Mike Tyson vs Jake Paul Pecahkan Rekor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved