Terobosan AFI, Futsal Indonesia Akan Ditayangkan FOX
A
A
A
JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Futsal Indonesia (AFI) Hary Tanoesoedibjo kembali membuat terobosan demi memajukan olahraga futsal nasional. Kali ini, CEO MNC Group tersebut tengah membangun kerjasama dengan FOX untuk bisa menyiarkan pertandingan futsal Tanah Air ke mancanegara.
“Saya sudah bicara dengan FOX, agar kompetisi liga futsal nasional bisa ditayangkan di luar negeri,” kata Hary Tanoesoedibjo saat ditemui seusai memimpin rapat koordinasi dengan jajaran pengurus AFI, Minggu (30/8/2015).
Menurut pria yang kerap disapa HT itu, dengan kerja sama tersebut nantinya siaran pertandingan futsal di tanah air bisa dinikmati di luar negeri melalui saluran olahraga yang dimiliki FOX.
Dengan ditayangkannya pertandingan nasional di luar negeri diharapkan futsal Indonesia lebih populer. Ujung-ujungnya, klub-klub akan berusaha untuk lebih memacu timnya lebih berkualitas dan profesional. “Klub akan lebih gigih berlatih, berkompetisi, dan menciptakan bibit baru lebih baik,” kata HT.
HT mengatakan saat ini pihaknya tengah mengurus kesepakatan atau memorandum of understanding (MoU) dengan pihak FOX. Kerja sama tersebut akan berlangsung secepatnya. FOX merupakan jaringan siaran televisi yang bermarkas di Los Angeles, California, AS.
Disisi lain HT mengatakan, hal tersebut adalah hal posistif, karena media luar negeri seperti FOX tertarik dengan Futsal tanah air. “Futsal akan terus kita galakkan,” ujar HT.
“Saya sudah bicara dengan FOX, agar kompetisi liga futsal nasional bisa ditayangkan di luar negeri,” kata Hary Tanoesoedibjo saat ditemui seusai memimpin rapat koordinasi dengan jajaran pengurus AFI, Minggu (30/8/2015).
Menurut pria yang kerap disapa HT itu, dengan kerja sama tersebut nantinya siaran pertandingan futsal di tanah air bisa dinikmati di luar negeri melalui saluran olahraga yang dimiliki FOX.
Dengan ditayangkannya pertandingan nasional di luar negeri diharapkan futsal Indonesia lebih populer. Ujung-ujungnya, klub-klub akan berusaha untuk lebih memacu timnya lebih berkualitas dan profesional. “Klub akan lebih gigih berlatih, berkompetisi, dan menciptakan bibit baru lebih baik,” kata HT.
HT mengatakan saat ini pihaknya tengah mengurus kesepakatan atau memorandum of understanding (MoU) dengan pihak FOX. Kerja sama tersebut akan berlangsung secepatnya. FOX merupakan jaringan siaran televisi yang bermarkas di Los Angeles, California, AS.
Disisi lain HT mengatakan, hal tersebut adalah hal posistif, karena media luar negeri seperti FOX tertarik dengan Futsal tanah air. “Futsal akan terus kita galakkan,” ujar HT.
(sha)