Madrid Siap Gaet Moreno

Selasa, 01 September 2015 - 11:00 WIB
Madrid Siap Gaet Moreno
Madrid Siap Gaet Moreno
A A A
MADRID - Real Madrid masih belum menyelesaikan semua urusannya di bursa transfer. Los Blancos kabarnya sedang berusaha mendapatkan Alberto Moreno untuk menggantikan Fabio Coentrao. Perhatian Madrid bukan hanya tercurahkan untuk merekrut DaviddeGea.

Tim besutan Rafael Benitez itu juga diberitakan mencoba memboyong Moreno dari Liverpool. Pemain berusia 23 tahun itu rencananya untuk mengisi tempat Coentrao yang telah resmi dipinjam AS Monaco pada 26 Agustus lalu. Coentrao sudah cukup lama kehilangan tempat di Santiago Bernabeu akibat inkonsistensi berkepanjangan.

Musim lalu saja dia cuma tampil sembilan kali di Primera Liga atau total 17 laga. Itu berarti Madrid perlu menemukan pengganti secepatnya. Moreno pun dianggap sosok yang tepat. Alasan lain mengapa Madrid berniat memakai jasa Moreno, juga untuk melapis Marcelo. Bek asal Brasil itu sangat temperamen dan rentan menerima kartu merah. Maksudnya, Moreno bisa dimanfaatkan jika Marcelo sewaktu-waktu mendapat skorsing.

Perkembangan terkini menyebutkan kesepakatan hampir tercapai. Madrid tinggal sedikit lagi merekrut pemain yang sebenarnya sudah dipantau sejak 2014 lalu ketika masih membela Sevilla. Mengingat The Redsjuga jarang memainkannya, kepindahan Moreno ke Spanyol kemungkinan besar akan terjadi sebelum penutupan bursa transfer. Moreno juga konon bersedia pindah ke Madrid.

Dia berharap bisa lebih sering tampil karena ingin membela Spanyol di Piala Eropa 2016. Hanya, belum diketahui berapa besar uang yang diajukan Madrid. Tapi, menurut transfermarkt, harga pasaran pemain kelahiran Sevilla itu berkisar 15 juta euro. Bila potensi mendapatkan Moreno sangat besar, tidak demikian dengan Dani Ceballos.

Madrid sepertinya bakal gagal membeli gelandang Real Betis tersebut. Ceballos membantah isu kepindahannya ke Madrid karena lebih memilih tetap tinggal di Andalusia.

M mirza
(bbg)
Berita Terkait
Indonesia Juara Piala...
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024 usai Bekuk Jerman di Final
Presiden Jokowi Luncurkan...
Presiden Jokowi Luncurkan Papua Football Academy
Download Football Manager...
Download Football Manager Gratis! Begini Caranya
Messi Tops The World’s...
Messi Tops The World’s Richest Football Player List
Barati Grassroot Football...
Barati Grassroot Football Fest Jaring Talenta Muda Pesepakbola
Gorontalo Siap Menggelar...
Gorontalo Siap Menggelar Kejuaraan Asia Mini Football
Berita Terkini
Hasil Timnas Indonesia...
Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17: Permainan Garuda Muda Didikte, Skor Tertinggal 0-2
1 jam yang lalu
POBSI Pool Series 2025...
POBSI Pool Series 2025 Seri II Yogyakarta: Alvin & Annita Raih Gelar Juara
1 jam yang lalu
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17: Evandra Florasta, Mesin Gol Garuda Muda Starter!
2 jam yang lalu
Kawal Nova Arianto Menggema...
Kawal Nova Arianto Menggema di Medsos, Erick Thohir: Hak Prerogatif Pergantian Pelatih Ada di PSSI
3 jam yang lalu
Debut Gemilang Pembalap...
Debut Gemilang Pembalap Muda AHM di Idemitsu Asia Talent Cup Qatar 2025
3 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17 di Perempat Final Piala Asia U-17
4 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved