Menang Dramatis, Marin Cilic Lolos ke Semifinal
A
A
A
NEW YORK - Petenis asal Kroasia, Marin Cilic berpeluang mempertahankan gelar juara AS Terbuka. Sejauh ini, ia masih menunjukkan eksistensinya hingga babak semifinal.
Tiket semifinal direbut usai mengalahkan Jo-Wilfred Tsonga, Rabu (9/9/2015) dini hari WIB. Untuk meraih kemenangan tersebut, Cilic harus berjuang keras hingga menghabiskan waktu 3 jam 59 menit.
Set pertama dan kedua mampu dimenangkan Cilic dengan skor 6-4. Namun keadaan berbalik di set yang ketiga. Secara mengejutkan Tsonga memaksa Cilic kalah 3-6.
Set keempat juga gagal dimaksimalkan Cilic. Petenis ranking sembilan dunia itu menyerah dengan skor 6-7. Namun di laga penentuan, Cilic mampu bangkit hingga akhirnya menang 6-4.
"Atmosfer di sini luar biasa. Walaupun saya gagal memaksimalkan set ketiga dan keempat, kenyataannya saya tetap pada rencana awal. Jo-Wilfred Tsonga adalah petenis yang hebat," ucap Cilic yang dikutip dari ESPN.
Di semifinal, Cilic masih belum menemukan lawan. Ia harus menunggu pemenang antara Novak Djokovic atau Feliciano Lopez.
Tiket semifinal direbut usai mengalahkan Jo-Wilfred Tsonga, Rabu (9/9/2015) dini hari WIB. Untuk meraih kemenangan tersebut, Cilic harus berjuang keras hingga menghabiskan waktu 3 jam 59 menit.
Set pertama dan kedua mampu dimenangkan Cilic dengan skor 6-4. Namun keadaan berbalik di set yang ketiga. Secara mengejutkan Tsonga memaksa Cilic kalah 3-6.
Set keempat juga gagal dimaksimalkan Cilic. Petenis ranking sembilan dunia itu menyerah dengan skor 6-7. Namun di laga penentuan, Cilic mampu bangkit hingga akhirnya menang 6-4.
"Atmosfer di sini luar biasa. Walaupun saya gagal memaksimalkan set ketiga dan keempat, kenyataannya saya tetap pada rencana awal. Jo-Wilfred Tsonga adalah petenis yang hebat," ucap Cilic yang dikutip dari ESPN.
Di semifinal, Cilic masih belum menemukan lawan. Ia harus menunggu pemenang antara Novak Djokovic atau Feliciano Lopez.
(bep)