Bangun Nyonya Tua

Sabtu, 12 September 2015 - 10:39 WIB
Bangun Nyonya Tua
Bangun Nyonya Tua
A A A
TURIN - Juventus bangkit menjadi misi jelang laga kandang menjamu Chievo Verona di Juventus Stadium dini hari nanti. Tim besutan Massimiliano Allegri itu yakin 100% bisa mengantongi kemenangan perdana di ajang Seri A musim ini.

Penguasa kompetisi domestik empat musim beruntun itu memang mendapat ujian cukup berat pada awal musim ini. Itu terbukti saat Juventus belum juga meraih satu angka pun dari dua laga terakhir, di mana Nyonya Tua selalu dipecundangi lawan-lawannya. Pertama, Udinese membuat Juventus tersungkur 1-0 di Juventus Stadium, Minggu (23/8).

Kemudian, giliran AS Roma memberikan kekalahan kedua Nyonya Tua. Roma menang tipis 2-1 seminggu berselang. Kini, saat tampil di kandang sendiri, Juventus diminta mengakhiri mimpi buruk tersebut. Keyakinan itu bahkan disuarakan para punggawa anyar Juventus. Mereka yakin Juventus bisa mengatasi perlawanan Chievo, walau klub yang dihadapi mereka berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara Seri A saat ini.

“Bagaimanapun, tidak ada alasan bagi kami gagal menuai tiga angka. Apalagi, kami sudah bekerja sangat bagus dalam beberapa hari terakhir. Saya pikir kami sudah berada pada kondisi fisik yang bagus dan kami sudah siap ke depannya,” ungkap gelandang Juventus Hernanes, dilansir Sky Sport.

“Sejauh ini ada dua hal yang diperbincangkan (terkait performa buruk Juventus pada awal musim). Pertama, kami (pemain-pemain baru) sempat dinyatakan belum saling mengenal level permainan kami masing-masing. Kami pun dipandang masih butuh waktu untuk melakukan satu hal dengan hati,” tutur pemain berpaspor Brasil itu.

Keyakinan yang disampaikan Hernanes didukung pemain anyar Juventus lainnya, Paolo Dybala. Penyerang yang didatangkan dari Palermo itu juga memiliki keyakinan yang sama mengenai kans tim yang dibelanya itu. Malahan, striker yang sudah mencetak satu gol bersama Juventus itu yakin timnya 100% bangkit.

Akan tetapi, Dybala tetap berharap rekan-rekannya tidak meremehkan Flying Donkeys, julukan Chievo. Itu tak lepas dari performa Sergio Pellissier dkk ketika memuncaki klasemen, di mana mereka mendapatkannya dengan cara yang tidak mudah. Chievo mengawali kesuksesan mereka dengan menggasak Empoli 3-1 pada pekan pertama Seri A.

Mereka kemudian di luar dugaan mempermalukan Lazio empat gol tanpa balas di markas sendiri, 31 Agustus lalu. “Ini akan menjadi laga yang sangat sulit. Mereka (Chievo) datang dengan dua kemenangan dan mereka sukses mengalahkan Lazio 4-0. Mereka bersemangat dan mereka akan datang ke sini demi laga yang sangat penting. Mereka tentunya akan mencoba membawa pulang tiga poin,” papar Dybala.

Sementara Allegri bertekad memutus tren negatif Nyonya Tua, terlebih mantan pelatih AC Milan itu akan diperkuat pemain andalan saat menjamu Chievo. “Kami harus bersabar. Setelah jeda (dipotong kualifikasi Piala Eropa 2016) kami akan mendapatkan hampir semua pemain. Kenapa penting? Sebab, kami bertekad meraih posisi puncak,” tandas Allegri.

Decky irawan jasri
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0641 seconds (0.1#10.140)