Qatar Airways Cetak Rekor Sponsor Kostum Barcelona

Kamis, 08 Oktober 2015 - 18:20 WIB
Qatar Airways Cetak...
Qatar Airways Cetak Rekor Sponsor Kostum Barcelona
A A A
BARCELONA - Barcelona segera mengumumkan kesepakatan kontrak baru dengan Qatar Airways. Blaugrana mendapat 65 juta euro (Rp1,02 triliun) per musim dalam durasi empat tahun atau hingga 2020.

Kontrak tersebut termasuk nilai baru bonus yang mencapai 30 juta euro (Rp472 miliar). Dengan demikian, selama empat tahun Barcelona akan mendapat total 290 juta euro (sekitar Rp4,57 triliun). Perjanjian baru itu tidak mencakup sponsor jersey latihan klub, karena Barcelona akan ruang di kostum latihan secara terpisah.

Nilai kontrak baru lebih besar dua kali lipat dari kontrak sebelumnya. Sebelumnya Barcelona mendapat 35 juta euro (Rp551 miliar) per musim dan akan berakhir musim depan.

Meski mencatat rekor pendapatan klub, namun nilai kontrak baru Barcelona masih di bawah Manchester United yang mengikat kontrak dengan Chevrolet. United mendapat 72 juta euro (Rp1,11 triliun) per musim, dan merupakan yang terbesar dalam hal sponsor di kostum sepak bola. Namun, Barcelona masih di atas Chelsea yang dibayar 54 juta euro (Rp840 miliar) dari Yokohama.

Barcelona juga tidak menutup peluang untuk menjual nama Camp Nou. Klub Katalan itu melihat bagaimana klub pesaing mereka di Eropa mampu menaikkan pendapatan dengan menjual hak penamaan, seperti Bayern Muenchen yang mendapat 8 juta euro (Rp124 miliar) untuk nama stadion mereka Allianz Arena, atau Arsenal yang juga mendapat 8 juta euro untuk menggunakan nama Emirates Stadium.

Presiden Barca Josep Maria Bartomeu percaya klub bisa mendapatkan 20 juta euro per tahun dan dan tengah mempertimbangkan mengajukan proposal kepada anggota klub pada tahun 2016.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1000 seconds (0.1#10.140)